Terobosan Layanan SIM Saat New Normal di Sleman

Mengurus permohonan SIM di Sleman kian mudah di masa pandemi Corona. Polres Sleman mengenalkan aplikasi SIM One Web Service.
Satuan Lalu Lintas Polres Sleman memberikan layanan aplikasi SIM \'One Web Service\' yang dapat diakses melalui Google pada smartphone. (Foto: Tagar/Evi Nur Afiah)

Sleman - Untuk mempermudah masyarakat dalam mengurus pemohon Surat Izin Mengemudi (SIM). Satuan Lalu Lintas Polres Sleman memberikan layanan aplikasi SIM 'One Web Service' yang dapat diakses melalui Google pada smartphone.

Hal tersebut merupakan terobosan baru untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat sesuai dengan protokol kesehatan dalam menyambut new normal. Maksud dan tujuannya untuk mencegah penyebaran Covid-19.

"Memasuki tatanan kehidupan baru ini, kami ingin mempermudah pembuatan SIM tanpa mengabaikan protokol kesehatan," kata Kepala Satuan Lalu Lintas Polres Sleman Ajun Komisaris Polisi Mega Tetuko kepada wartawan, Rabu, 10 Juni 2020.

Melalui layanan aplikasi SIM 'One Web Service' yang dapat diakses melalui telpon pintar, masyarakat tidak memerlukan antre lama saat mengurus permohonan SIM. Pemohon cukup masuk ke halaman https://simsatlantassleman.com Kemudian klik menu Info Antrian.

Memasuki tatanan kehidupan baru ini, kami ingin mempermudah pembuatan SIM tanpa mengabaikan protokol kesehatan.

Selanjutnya memasukkan nomor WhatsApp dan masukkan nomor antrean yang telah diterima pemohon SIM pada loket identifikasi, tekan kemudian simpan. Secara otomatis nomor antrean pemohon akan tersimpan pada server yang ada.

"Proses selanjutnya dengan memilih tempat tunggu hal ini bisa mengurangi kerumunan saat menunggu antrean permohonan SIM. Karena jika antrean sudah akan sampai, akan dikirim pemberitahuan melalui WhatsApp," ucapnya.

Masyarakat juga bisa memantau antrean SIM secara real time bagi yang tidak memegang telpon pintar.

Sebelum masuk ke ruangan, petugas juga melakukan pengecekan suhu tubuh terlebih dahulu. Bahkan juga dilakukan penyemprotan disinfektan di bilik yang disediakan, serta masyarakat harus cuci tangan dengan sabun sesuai standar prorokol kesehatan pencegahan Covid-19.

AKP Mega menambahkan, layanan aplikasi SIM 'One Web Service' tidak ada pembatasan jumlah pemohon SIM. Artinya kesempatan dibuka seluas-luasnya. Namun pelayanan menyesuaikan jam kerja agar dapat diselesaikan dalam satu hari.

Selama pandemi Covid-19 ini, layanan permohonan SIM ada 400-an orang per hari. Jumlah tersebut lebih banyak dari sebelumnya rata-rata 250 sampai 300 pemohon SIM, karena tidak ada pembatasan pemohon. []

Berita terkait
Cara Mengaktifkan eSIM Smartfren di Ponsel Samsung
Bagi pengguna ponsel Samsung bisa menggunakan embedded sim card (eSIM). eSIM adalah teknologi yang menanamkan nomor ponsel di sebuah perangkat.
Waktu Pelayanan SIKM di Tangsel Terbatas Jam Kerja
Surat Izin Keluar Masuk (SIKM) yang digagas Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang Selatan (Tangsel), SIKM di hari Sabtu-Minggu terbit pada hari Senin.
Beroperasi di Bantaeng, Ini Empat Layanan Gojek
Gojek sudah resmi beroperasi di Kabupaten Bantaeng sejak, Selasa 19 Mei 2020, dengan empat layanan unggulan. Ini ke empat layanan tersebut.
0
Sejarah Ulang Tahun Jakarta yang Diperingati Setiap 22 Juni
Dalam sejarah Hari Ulang Tahun Jakarta 2022 jatuh pada Rabu, 22 Juni 2022. Tahun ini, Jakarta berusia 495 tahun. Simak sejarah singkatnya.