Tanggapan Positif Warga atas Wifi Gratis Pemkot Depok

Rukun Warga (RW) 07 Kelurahan Ratujaya, Kecamatan Cipayung tanggapi positif atas manfaat yang diterima dari adanya Wifi gratis Pemkot Depok.
Siswa sedang mengikuti PJJ dengan menggunakan fasilitas wifi gratis dari Pemkot Depok, di wilayah RW 07 Kelurahan Ratujaya, Kecamatan Cipayung, Kamis (21/01/21). (Foto: Tagar/Istimewa).

Depok – Rukun Warga (RW) 07 Kelurahan Ratujaya, Kecamatan Cipayung sampaikan tanggapan positif atas manfaat yang diterima dari adanya Wifi gratis yang diberikan oleh Pemerintah Kota (Pemkot) Depok. Khususnya dalam mendukung kegiatan berlajar dari rumah (BDR)

“Alhamdulillah, wifi dari Pemkot Depok sangat membantu sekali bagi pelajar di masa pandemi ini. Karena mereka dituntut untuk tetap sekolah, secara daring,” kata Ketua RW 07 Kelurahan Ratujaya, Sanusi pada Kamis 21 Januari 2021.

Dikatakan oleh Sanusi terdapat dua titik lokasi di mana Wifi gratis di pasang yakni di RW 07 yakni di majelis RT 05 dan Posyandu RW 07.

“Fasilitas wifi ini sudah ada sejak tiga bulan lalu,” jelasnya.

Alhamdulillah, wifi dari Pemkot Depok sangat membantu sekali bagi pelajar di masa pandemi ini. Karena mereka dituntut untuk tetap sekolah, secara daring,

Sementara itu, apresiasi atas Wifi gratis yang diberikan Pemkot Depok pun disampaikan oleh salah satu siswa kelas VII SMP Al Muhajirin, Cika Aura. Dia mengaku sekarang dapat mengikuti pelajaran dan juga mengerjajakan tugas dengan tenang tanpa adanya gangguan sinyal.

“Terima kasih atas wifi gratisnya, semoga program ini terus berjalan,” ucap Cika.

Perlu diketahui, hingga bulan Desember 2020 Pemkot Depok melalui Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) telah melakukan pemasangan Wifi secara gratis pada 1.000 titik. Adanya pemasangan Wifi ini ditujukan guna mendukung adanya pelaksanaan Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ) yang diadakan di masa pandemi Covid-19 ini, []

Berita terkait
Pemkot Depok Resmikan 44 Kios UMKM di TSM Cibubur
Pemerintah Kota Depok melalui Dinas Koperasi dan Usaha Menengah resmikan 44 kios untuk UMKM.
Pemkot Depok Raih 2 Penghargaan Top Digital Awards 2020
Pemerintah Kota Depok berhasil dapatkan dua penghargaan dalam Top Digital Awards 2020.
Depok Banjir di Era Idris Karena Pemkot Terus Keluarkan Izin
Ketua DPD LPM Kota depok Yusra menyatakan, moratorium harus dilakukan di Kota Depok lantaran banjir kerap terjadi akibat pelanggaran tata ruang.
0
Pemerintah Bentuk Satgas Penanganan PMK pada Hewan Ternak
Pemerintah akan bentuk Satgas Penanganan Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) untuk menanggulangi PMK yang serang hewan ternak di Indonesia