Tambah Pemilik, Ini 3 Pemegang Saham Terbesar Saratoga

Edwin Soeryadjaya menambah kepemilikan saham di Saratoga. Artinya, ada tiga nama terbesar pemilik saham di Saratoga. Berikut daftarnya.
Seorang investor tengah melihat papan pencatatan saham di salah satu bursa Asia. Indeks saham di sebagian besar bursa utama Asia anjlok akibat imbas kejatuhan pasar modal global. (Foto: Getty Images).

Jakarta - Anak dari pendiri Astra Internasional William Soeryadjaya yakni Edwin Soeryadjaya mencatatkan namanya sebagai pemilik saham di PT Saratoga Investama Tbk (SRTG). Alhasil, terdapat tiga nama terbesar yang tercatat dalam kepemilikan saham di Saratoga, yaitu Edwin Soeryadjaya, Sandiaga Salahuddin Uno, dan PT Unitras Pertama.

Menurut keterbukaan informasi yang dirilis Bursa Efek Indonesia (BEI) pada Senin, 21 September 2020, Edwin Soeryadjaya tercatat memiliki saham di Saratoga sebesar 879 juta saham atau setara 32,43 persen.

Sementara, Sandiaga Salahuddin Uno atau yang diakrab disapa Sandi Uno mencatatkan namanya sebagai salah satu pemilik saham terbesar di Saratoga mencapai 21,5 persen.

Terakhir, PT Unitras Pertama memegang 887 juta saham dari Saratoga atau 32,72 persen. Namun, ketika didalami kembali, PT Unitras Pertama merupakan perusahaan yang dimiliki oleh Edwin Soeryadjaya bersama Joyce Soeryadjaya Kerr yang mana keduanya adalah putra dan putri pendiri Astra Internasional William Soeryadjaya.

Artinya, Edwin Soeryadjaya memiliki saham Saratoga secara langsung atas namanya dan secara tidak langsung melalui PT Unitras Pertama. Sedangkan, sisa kepemilikan saham di Saratoga dimiliki oleh publik.

Sebelumnya, PT Saratoga Investama Tbk (SRTG) secara resmi mengumumkan Edwin Soeryadjaya sebagai pemilik saham tambahannya. Edwin menambah kepemilikan sahamnya di Saratoga sebanyak 18,28 juta saham yang dibelinya di level harga Rp3.400 per lembar, dengan total biaya yang digelontorkan mencapai Rp62,17 miliar.

Terkait pembelian tersebut, Edwin melakukannya dalam dua tahap, pertama pada 15 September 2020 sebanyak 11,71 juta saham dan pada 21 September sebesar 6,57 juta saham. Sehingga, kepemilikan saham Edwin menjadi 33,1 persen.[]

Berita terkait
Pasar Saham Asia Terkena Imbas Kejatuhan Bursa Global
Indeks saham di sebagaian bursa utama Asia anjlok akibat imbas kejatuhan pasar modal global.
Pasca Isu Penipuan, Saham Bank HSBC Anjlok ke Level Terendah
Harga saham HSBC jatuh ke level terendah sejak 1995 pasca dugaan keterlibatan bank Hong Kong dalam kasus penipuan dengan modus pencucian uang.
Anak Pendiri Astra Kuasai Saratoga Milik Sandiaga Uno
Anak pendiri Astra Internasional Edwin Soeryadjaya menambah kepemilikan saham PT Saratoga Investama (SRTG).
0
Sejarah Ulang Tahun Jakarta yang Diperingati Setiap 22 Juni
Dalam sejarah Hari Ulang Tahun Jakarta 2022 jatuh pada Rabu, 22 Juni 2022. Tahun ini, Jakarta berusia 495 tahun. Simak sejarah singkatnya.