Jakarta - Anda memiliki khayalan berhubungan intim dengan orang lain atau mantan pacar padahal telah mempunyai pasangan. Apakah fantasi yang muncul lebih dari sekali itu normal?
Menurut survei online yang dilakukan oleh DreamsCloud, tak sedikit orang yang 'ngayal' seksualitas bersama mantan kekasihnya. Hal itu dilakukan meski telah memiliki istri atau pacar baru.
Survei online itu berdasarkan keterlibatan narasumber berjumlah 1.172 orang, yang terdiri dari pria dan wanita. Hasilnya di luar dugaan, hanya sekitar 25 persen orang berfantasi berhubungan intim dengan pasangan. Sedangkan 29 persennya mengaku kerap mengkhayal seksual dengan mantan kekasih.
Konselor dan terapis hubungan Anne McKay mengatakan, berfantasi dengan mantan kekasih atau orang lain tidak berarti selingkuh dari pasangan.
"Secara umum, memiliki perasaan seksual atau mengkhayal dengan orang lain adalah normal," kata Anne McKay.
Baca juga:
- PAP dan 2 Kegiatan Jelang Tidur, Bangun Makin Disayang Pacar
- Kriteria Seks Nikah Bahagia: Reproduksi, Rekreasi dan Relasi
- Smartphone Dekat Kepala Saat Tidur, Waspadai Kanker dan Kebakaran
Namun, Anda perlu melakukan instrospeksi diri bila Anda melakukannya terlalu sering. Upaya lain bisa dilakukan, caranya berdiskusi bersama pasangan. Anda dapat menemukan penyebabnya dari orang lain, atau hal itu bisa muncul akibat perilaku orang lain.
Pakar hubungan Terri Orbuch menyebutkan, berfantasi seksual dengan orang lain terlalu sering bisa menjadi hubungan yang Anda lalui saat ini tidak memenuhi apa yang diinginkan. Ada perasaan positif maupun negatif yang spatutnya diselesaikan.
"Jika kondisinya seperti itu, Anda perlu menilai seberapa besar kebahagiaan Anda dengan pasangan ini dalam keadaan sadar," ujar McKay.