Soal PPDB, Ini Pesan Gubernur Sumatera Barat

Gubernur Sumbar Irwan Prayitno meminta seluruh kepala SMA dan SMK bersikap objektif, transparan dan akuntabel dalam PPDB 2019
Gubernur Sumbar Irwan Prayitno saat memberikan pemaparan di hadapan kepala SMA dan SMK di Auditorium Sumbar, Jumat 17 Mei 2019. (Foto: Tagar/Riki Chandra)

Padang - Gubernur Sumatera Barat (Sumbar) Irwan Prayitno meminta seluruh kepala SMA dan SMK di Sumbar bersikap objektif, transparan dan akuntabel dalam Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun pelajaran 2019.

"Tiga hal itu mesti diperhatikan dalam proses penerimaan peserta didik. Jangan ada yang dibeda-bedakan," katanya ketika bersilaturahmi dengan para kepala SMA dan SMK di Auditorium Gubernur Sumbar, di Padang, Jumat 17 Mei 2019.

Dari segi prestasi, lanjut Irwan, sekolah jangan hanya peduli kepada yang berprestasi berjenjang semata. Namun di luar itu juga mesti diperhatikan.

Baca juga: Anak NTB, Satu Jam Menembus Hutan Menuju Sekolah

"Banyak anak-anak yang memiliki prestasi di luar prestasi pendidikan. Seperti bidang kesenian, olahraga, kebudayaan atau hafiz quran. Itu mesti menjadi perhatian juga. Saya telah bicara pada Dirjen di Kementerian itu juga masuk prestasi di luar prestasi pendidikan," katanya.

Irwan mengaku masih menemukan kepala sekolah hanya memandang prestasi dari segi pendidikan akademik.

Baca juga: Aliansi Alumni Perguruan Tinggi di Sumatera Barat Deklarasi Dukung Jokowi

Selain prestasi, Irwan juga menyoroti siswa lokal IPA dan IPS. Menurutnya, kapala sekolah harus memperlakukannya dengan sama. "Dari segi pendidikan mereka sama. Jangan beda-bedakan," katanya. []

Berita terkait
0
Video Jokowi 'Menghadap' Megawati Sangat Tidak Elok Dipertontonkan
Tontonan video Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) yang sedang bertemu dengan Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarno Putri, sangat tidak elok.