Sistem Manajemen Anti Suap PT KAI Raih ISO

Penghargaan ISO SNI didapatkan bertepatan dengan HUT PT KAI ke-75.
Penyerahan sertifikasi SMAP SNI ISO 37001:2016 kepada PT Kereta Api Indonesia (Persero). (Foto: Dokumen PT KAI/Tagar)

Padang - Setelah menjalani beberapa tahapan yakni perencanaan, pengembangan, dan implementasi, evaluasi, dan sertifikasi, PT KAI mendapatkan sertifikasi SMAP SNI ISO 37001:2016.

Penghargaan yang diterima ini merupakan tindaklanjut dari Surat Edaran Menteri BUMN Nomor: S-35/MBU/02/2020 tentang Implementasi Sistem Manajemen Anti Suap (SMAP) di Badan Usaha Milik Negara berdasarkan SNI ISO 37001:2016.

Ke depan, KAI akan terus mengembangkan dan menyempurnakan SMAP sehingga kebijakan menjadi proporsional dalam mencegah terjadinya penyuapan dan praktik korupsi lainnya

"Sertifikasi ini merupakan bentuk komitmen KAI untuk mengatasi segala bentuk penyuapan dan sebagai perusahaan publik yang menjalankan Good Corporate Governance (GCG) yang baik", kata Direktur Utama PT KAI Didiek Hartantyo, Jumat, 25 September 2020.

Penerapan sistem manajemen anti penyuapan SNI ISO 37001:2016 ini akan memberikan panduan untuk mencegah, mendeteksi dan menindaklanjuti penyuapan dan tindakan korupsi lainnya.

"Ke depan, KAI akan terus mengembangkan dan menyempurnakan SMAP sehingga kebijakan menjadi proporsional dalam mencegah terjadinya penyuapan dan praktik korupsi lainnya," katanya.

Didiek mengatakan, selanjutnya SMAP ini akan diImplementasi ke seluruh satuan organisasi baik di kantor pusat maupun di daerah.

“Sertifikasi ini memperkuat pencegahan korupsi, kolusi, dan nepotisme yang telah kami jalankan sebelumnya seperti pengendalian gratifikasi dan pencegahan benturan kepentingan, budaya Whistleblowing System, pengelolaan LHKPN, sistem pengawasan intern, dan lain sebagainya," tuturnya.

Penyerahan sertifikat ini menjadi hadiah bagi KAI yang akan merayakan hari ulang tahunnya yang ke-75 pada 28 September 2020. Dengan bertambahnya usia, KAI akan terus mewujudkan KAI bersih, bebas suap, dan bebas korupsi. []

Berita terkait
Cara PT Pertamina Berdayakan UMKM Masker di Padang
PT Pertamina MOR I menggandeng dua UMKM untuk memproduksi masker kain mendukung program Gebrak Masker Pemkot Padang.
Kejar Layangan, Bocah SD di Padang Meninggal Kesetrum
Seorang bocah SD dilaporkan meninggal dunia karena kesetrum listrik saat mengejar layangan putus.
Belasan Titik Banjir dan Longsor di Kota Padang
Banjir yang melanda Kota Padang sepanjang Rabu, 23 September 2020 malam tersebar di 12 titik. Bencana longsor juga terjadi di sejumlah lokasi.
0
Melihat Epiknya Momen Malam HUT DKI Jakarta Lewat Lensa Galaxy S22 Series 5G
Selain hadir ke kegiatan-kegiatan yang termasuk ke dalam agenda perayaan HUT DKI Jakarta, kamu juga bisa merayakannya dengan jalan-jalan.