Shin Tae-Yong Ungkap Penyebab Skuad Garuda Kalah 0-4 dari Thailand

Di ajang Piala AFF 2020 ini, Shin Tae-yong itu memang membawa banyak pemain muda yang belum berpengalaman main di babak final.
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong. (Foto: Tagar/Ist)

Jakarta - Thailand sukses mempermalukan Timnas Indonesia dengan hasil akhir kalah telak 0-4 dari Thailand di leg I final Piala AFF 2020 pada pertandingan yang berlangsung di National Stadium, Singapura, Rabu, 29 Desember 2021 malam.

Pelatih Indonesia, Shin Tae-yong, mengungkap penyebab kekalahan Skuad Garuda yang sudah kebobolan saat laga baru berjalan dua menit lewat tendangan keras Chanatip Songkrasin.



Sampai final para pemain mempersiapkan diri dengan bekerja keras. Tetapi banyak pemain yang baru pernah bermain di final dan kemasukan gol cepat membuat keadaan menjadi sulit.



Pada babak kedua, permainan Timnas Indonesia tidak kunjung membaik. Gawang Nadeo Argawinata dijebol tiga kali lagi oleh Tim Gajah Perang. Sang kapten tim Thailand, Chanatip, sukses mencetak gol keduanya pada menit 52. Lalu, dua gol lain dicetak Supachok Sarachat (67') dan Bordin Phala (83').

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong mengakui kehebatan tim Gajah Perang dan mengungkapkan bahwa  banyak pemainnya yang belum berpengalaman di final. Selain itu, kebobolan gol pada menit awal pertandingan juga membuat Evan Dimas dan kolega kesulitan untuk bangkit. 

"Sampai final para pemain mempersiapkan diri dengan bekerja keras. Tetapi banyak pemain yang baru pernah bermain di final dan kemasukan gol cepat membuat keadaan menjadi sulit," kata Shin Tae-yong dalam konferensi pers virtual setelah pertandingan, Rabu, 29 Desember 2022.

Di ajang Piala AFF 2020 ini, Shin Tae-yong itu memang membawa banyak pemain muda yang belum berpengalaman main di babak final. Sebab, Shin Tae-yong memang memiliki target jangka panjang ketika memutuskan untuk melatih Indonesia. 

Namun, masih ada harapan bagi Skuad Garuda untuk meraih gelar juara Piala AFF 2020 meskipun peluangnya kecil. Timnas Indonesia masih punya kesempatan untuk membalikkan keadaan pada pertandingan leg II yang akan digelar di National Stadium, Sabtu 1 Desember 2022 malam dengan selisih kemenangan 5 gol untuk menjadi juara Piala AFF 2020. []


Baca Juga


Berita terkait
Menpora Minta Timnas Tak Patah Semangat Hadapi Leg Kedua
Indonesia kalah 0-4 dari Thailand di final leg pertama Piala AFF 2020 di National Stadium, Singapura, Rabu, 29 Desember 2021, malam
Berharap Timnas Tak Juara AFF @ardesgoenawan Membuat Netizen Geram
Pemilik akun dinilai tidak punya nasionalisme.
Timnas Indonesia Kalah 4-0 dari Thailand di Leg I Final Piala AFF 2020
Dengan kekalahan ini, bukan berarti peluang Timnas Indonesia juara Piala AFF 2020 sudah tertutup.