Satgas Nemangkawi Tangkap DPO Penembak Letda Blegur di Puncak Jaya

Satuan Tugas Penegakan Hukum Operasi Nemangkawi berhasil menangkap LW, seorang anggota Kelompok Kriminal Teroris Bersenjata Terinus Enumbi.
Satuan Tugas Penegakan Hukum Operasi Nemangkawi berhasil menangkap LW, seorang anggota Kelompok Kriminal Teroris Bersenjata Terinus Enumbi.(Foto:Tagar/Polri)

Jakarta - Satuan Tugas Penegakan Hukum Operasi Nemangkawi berhasil menangkap LW, seorang anggota Kelompok Kriminal Teroris Bersenjata (KKTB) Terinus Enumbi di Kabupaten Puncak Jaya, Papua, Minggu, 23Mei 2021.

LW, ditangkap lantaran sebelumnya telah masuk Dalam Pencarian Orang (DPO) Kepolisian. LW adalah salah satu penyuplai senjata kelompok Terinus Enumbi pelaku penembakan Almarhum Letda Blegur pada Agustus 2018 lalu. 

LW ini sebelumnya telah masuk DPO Kepolisian.

Selain itu, dia juga pelaku perampasan senjata api milik seorang prajurit TNI yang kala itu sedang membawa sembako, pada Februari 2020 lalu. Saat melakukan aksinya, MY tidak sendiri tetapi bersama dua rekannya yang kini masih diburu Satgas Newangkawi.

Kasatgas Humas Operasi Nemangkawi Kombes M. Iqbal Alqudusy menjelaskan, LW masuk DPO Polres Puncak. DPO itu, diterbitkan 9 Maret 2020 silam terkait tindak pidana pencurian dengan kekerasan senjata api Laras panjang jenis SS1 V1 milik seorang prajurit TNI di Kampung Biak, Distrik Mewoluk, Kabupaten Puncak Jaya. LW juga bagian dari KKTB Ternus Enumbi pecahan Goliat Tabuni.

"LW ini sebelumnya telah masuk DPO Kepolisian," sebut Kombes Iqbal.

Kombes Iqbal menegaskan, LW dijerat dengan Pasal 365 Ayat (1) KUHPidana dan Pasal 55 Ayat (1) KUHPidana.

"Saat ini LW masih dalam pemeriksaan di Polres Puncak Jaya," tegas Kombes Iqbal.

Berita terkait
Profil Klemen Tinal, Wakil Gubernur Papua Meninggal Dunia
Wakil Gubernur Papua Klemen Tinal tutup usia pada umur 50 tahun di RS Abdi Waluyo Menteng Jakarta pada pukul 4 subuh Jumat tanggal 21 Mei 2021.
Penjelasan Polri Soal Dukungan Satu Kelompok di PNG Terhadap KKB Papua
Berikut penjelasan Polri soal beredarnya video sekelompok warga Papua Nugini bernama kelompok East Sepik yang mendukung KKB Papua.
Polri: Jangan Berpikir Negatif Soal Keamanan Papua
Kombes Iqbal menekankan, secara umum Papua aman dan kondusif. Berbagai aksi teror dari kelompok teroris hanya ada di zona mini.
0
Dalam Dua Hari, Vaksinasi PMK Tembus 58 Ribu Dosis
Pemerintah terus melakukan percepatan vaksinasi terhadap hewan ternak untuk mencegah peningkatan jumlah hewan sakit PMK.