Sambut Hari Valentine, Wallts Kenalkan "Love Language"

Banyak orang percaya jika mengetahui love language pasangan itu penting.
Wall "Love Languange" Series. (Foto: Tagar/Ist)

Jakarta - Bulan februari identik dengan Hari Valentine yang disebut hari kasih sayang. Setiap orang punya cara masing-masing dalam menunjukkan rasa sayang kepada pasangannya. Salah satu cara untuk mengetahuinya, ialah dengan pendekatan love language atau bahasa cinta, yang berlaku bagi setiap orang.

Ada lima love language, di antaranya adalah Words of Affirmation (Kata-kata penegasan), Physical Touch (Sentuhan fisik), Receiving Gift (Menerima hadiah), Quality Time (Waktu yang berkualitas), dan Act of Service (tindakan untuk melayani). Setiap orang, setidaknya memiliki satu dari lima bahasa cinta tersebut.

Banyak orang percaya jika mengetahui love language pasangan itu penting. Dengan memahami hal tersebut, kita dapat memenuhi ekspektasi kasih sayang terhadap pasangan dan menghindari pertengkaran.

Pentingnya love language diadaptasi oleh Wallts, sebuah merek dompet kanvas asal Bandung, menyambut hari valentine lewat kampanye soal love language dengan memanfaatkan banyak fitur di media sosial, termasuk filter Instagram love language.

Wallts juga merilis seri artikel baru bernama Asmarasa, yang diisi oleh berbagai desain yang mewakili masing-masing bahasa cinta.

Pemilik sekaligus CEO CV. Walltsindo (Wallts), M. Adzwin Perwira Putra,  mengatakan love language perlu dipahami agar pasangan dapat saling menghargai dan mengerti di dalam menjalani suatu hubungan.

Bertepatan dengan hari kasih sayang, Wallts merilis brand values: happiness inside.

Adzwin menjelaskan, lewat value happiness inside, brand yang sempat berkolaborasi produk dengan KFC & Looney Tunes ini ingin memberikan kebahagiaan pada semua orang dengan dompet yang cocok untuk jadi hadiah.

“Biasanya campaign di hari valentine hanya berkutat dengan discount, atau campaign kasih kado ke orang tersayang saja. Tapi di tahun ini kami ingin mencoba sesuatu yang berbeda, di mana mengangkat topik Asmarasa tentang love language, agar lebih relate dengan yang sedang happening saat ini,” katanya, dikutip dalam siaran pers, dikutip Jumat, 11 Februari 2022.

Untuk mengetahui love language, Kamu bisa mengunjungi situs howwelove-wallts.com, disana kamu bisa mendapat rekomendasi motif seri Asmarasa yang cocok dengan love language sesuai yang kamu mau. []


Baca Juga




Berita terkait
4 Tips Rayakan Valentine di Rumah Saja, Tapi Tetap Romantis
Kamu tetap dapat merayakan Valentine yang berkesan bersama orang terkasih meskipun secara virtual atau dari rumah saja.
Artotel Tawarkan Paket Imlek dan Valentine "Stay, Eat & Love"
Berikut penawaran menarik dari ARTOTEL Group dalam rangka perayaan Imlek dan Valentine 2021.
Mengapa Hari Valentine Disebut Hari yang Baik untuk Putus?
Memang sulit menerima hubungan yang telah berakhir, tetapi jika hubunganmu tidak pernah baik, maka perpisahan adalah solusi terbaik.
0
Tinjau Lapak Hewan Kurban, Pj Gubernur Banten: Hewan Kurban yang Dijual Dipastikan Sehat
Penjabat (Pj) Gubernur Banten Al Muktabar meninjau secara langsung lapak penjualan hewan kurban milik warga di Kawasan Puspiptek.