RSHS Bandung Berlakukan Pembatasan Berskala Mikro

Sebagai upaya mencegah penyebaran Covid-19 khususnya di lingkungan RSHS Bandung, Jabar, pihak rumah sakit memberlakukan pembatasan sekala mikro
Rumah Sakit Hasan Sadikin (RSHS) Bandung, Jawa Barat (Foto: jabarprov.go.id).

Bandung - Dalam upaya pencegahan penyebaran Covid-19 di lingkungan Rumah Sakit Hasan Sadikin (RSHS) Bandung, Jawa Barat (Jabar), dan sebagai antisipasi pemberlakuan Adaptasi Kebiasaan Baru (AKB) di wilayah Jabar, RSHS memberlakukan Pembatasan Kegiatan Berskala Mikro (PKBM) di seluruh wilayah RSHS, terutama di area strategis seperti Poliklinik Rawat Jalan, Rawat Inap dan Bedah Sentral.

Menurut Direktur Perencanaan, Organisasi dan Umum RSHS, M. Kamaruzzaman, poliklinik Rawat Jalan RSHS hanya menerima pasien yang telah daftar secara online dan pasien yang menunjukan bukti pengambilan hasil pada tanggal tersebut. “PKBM di RSHS belaku mulai tanggal 3 Agustus 2020, terutama di area strategis seperti Poliklinik Rawat Jalan, Rawat Inap, Bedah Sentral, dan lain-lain,” kata Zaman, melalui rilis yang diterima tanggal 3 Agustus 2020.

Zaman mengatakan, selain hanya menerima pasien yang telah daftar secara online, poliklinik RSHS hanya akan menerima pasien yang menunjukan bukti pengambilan hasil pada tanggal tersebut, pasien yang telah terjadwal, pasien klinik eksekutif, kontrol post rawat inap, serta pasien klinik khusus (Hemodialisa, Radioterapi, Kemoterapi Asnawati, Metadon Hemofilia, Thalassemia, TB Dots, TB MDR, Nuklir, Jiwa dan yang terjadwat SWAB).

“Pembatasan pengunjung di Instalasi Rawat Inap juga tetap diberlakukan. Penunggu pasien hanya dibolehkan 1 orang dan jam besuk ditiadakan untuk sementara. Kami harap masyarakat dapat memahaminya karena ini demi keamanan dan kebaikan kita bersama," ucapnya.

Zaman juga menghimbau kepada seluruh pengunjung RSHS agar selalu mematuhi protokol kesehatan dalam masa AKB, di antaranya selalu memakai masker, jaga jarak fisik minimal 1,5 meter dan selalu menjaga kebersihan tangan.

Masalah Covid-19 adalah masalah kita semua, setiap anggota masyarakat memiliki peran masing-masing dalam upaya menekan bahkan menghentikan angka pertumbuhan kasus Covid-19 di Indonesia. “Dengan kerja sama seluruh lapisan masyarakat, semoga Indonesia akan segera bangkit dan pandemi ini berakhir di bumi pertiwi,” katanya.

Bagi masyarakat yang akan mendaftar ke Poliklinik Rawat Jalan RSHS sangat mudah, bisa menghubungi contact center (022) 255 1111, bisa juga melalui aplikasi RSHS Go atau website reservasi.rshs.or.id. Selain meningkatkan keamanan dan kenyamanan, dengan daftar online pasien tidak usah lama mengantri di loket pendaftaran (Parno/jabarprov.go.id). []

Berita terkait
Pasien Covid-19 Majalengka Meninggal di RSHS Bandung
Pasien positif Covid-19 itu meninggal dunia pada Minggu, 19 April 2020, namun jenazahnya tidak dibawa ke Majalengka.
Jelang Cek Kesehatan Balon Pilkada, Polda Jabar Pastikan Kesiapan RSHS
"Kita apresiasi kesiapan RSHS, dalam persiapan pemeriksaan kesehatan Kamis besok. Ini ada 14 ruangan kami cek, kami siap mengamankan kegiatan pemeriksaan kesehatan besok,"
RSHS Bandung Isolasi Dua Pasien Terkait Virus Korona
Ruang Infeksi Khusus Kemuning (RIKK) Rumah Sakit Hasan Sadikin (RSHS) Bandung isolasi dua pasien terkait dengan dugaan virus corona
0
Penduduk Asli Pertama Amerika Jadi Bendahara Negara AS
Niat Presiden Joe Biden untuk menunjuk Marilynn “Lynn” Malerba sebagai bendahara negara, yang pertama dalam sejarah Amerika Serikat (AS)