Robert: Mood Para Pemain Sangat Bagus, PSM Siap Menang

Pelatih PSM Makassar Robert Rene Alberts siaga penuh dan telah mempersiapkan timnya dengan sangat baik.
Pelatih PSM Makassar Robert Rene Alberts ditemani Zulkifli Syukur saat sesi jumpa Pers jelang laga, Kamis (15/11) (Foto: Tagar/Rio Anthony)

Makassar, (Tagar 16/11/2018) - Pelatih PSM Makassar Robert Rene Alberts siaga penuh dan telah mempersiapkan timnya dengan sangat baik, karena Robert menganggap pertandingan melawan Persija adalah pertandingan yang sangat krusial.

Saat ini posisi PSM dan Persija hanya berbeda 4 poin, PSM di puncak dengan 53 poin sedangkan Persija berada di posisi kedua dengan 49 poin, selisih empat angka dengan PSM, namun Persija memiliki satu partai sisa, yakni melawan Persela Lamongan.

"Ini pertandingan yang sangat penting, karena PSM dan Persija hanya terpaut berapa poin saja," ujar Robert saat jumpa Pers di Makassar, Kamis (15/11).

Motivasi pemain PSM sangat tinggi untuk memenangkan pertandingan melawan Persija.

"Kita bisa lihat dengan mood yang bagus di dalam tim dan fakta kita melawan peringkat dua klasemen. Ini sangat menyenangkan dan menginspirasi buat kita," tambah Robert.

Terkait kekalahan saat melawan Persebaya, para pemain PSM sudah melupakan kekalahan tersebut.

"Menang, seri ataupun kalah itu normal dalam sepak bola. Para pemain sudah melupakannya, karena mereka tahu ada pertandingan penting di depan," ujar Robert

Semangat untuk memenangkan pertandingan sangat menggebu di dalam diri para pemain PSM, jika kalah melawan Persija Jakarta peluang untuk juara akan sedikit terhambat.

"Mood para pemain sangat bagus, para pemain menginspirasi diri mereka sendiri untuk memenangkan pertandingan, itu terlihat saat mereka latihan. Kita sudah memimpin klasemen, dan ini berkat usaha para pemain selama ini," ujar Robert.

Zulkifli Syukur sangat optimis memenangkan pertandingan besok. Karena ini pertandingan yang sangat krusial.

"Besok adalah partai yang menarik dan sangat penting bagi kedua tim, Kami sebagai tuan rumah tidak ingin menyia-nyiakan pertandingan ini, yang pasti kita ingin meraih hasil maksimal," ujarnya.

PSM tinggal menyisakan empat partai, dengan poin 53 saat ini, PSM berpeluang untuk meraih juara liga 1 tahun 2018, asalkan bisa memaksimalkan 3 partai kandang. 

Menurut Zulkifli, para pemain sudah bermain maksimal sejak awal liga bukan di empat partai sisa ini saja

"Empat partai sangat krusial, saya rasa bukan cuma empat partai ini saja, karena di partai sebelumnya kita sudah bermain sangat maksimal, itulah mengapa kita berada di puncak klasemen saat ini," pungkasnya. []

Berita terkait
0
DPR Terbuka Menampung Kritik dan Saran untuk RKUHP
Arsul Sani mengungkapkan, RUU KUHP merupakan inisiatif Pemerintah. Karena itu, sesuai mekanisme pembentukan undang-undang.