Redmi Note 8 dan Redmi Note 8 Pro Hadir di Makassar

Xiaomi Indonesia memperkenalkan Redmi 8 dan Redmi 8A di kota Makassar, Kamis 19 Desember 2019. Ini keunggulannya.
Andi Renreng, Product PR Manager Xiaomi Indonesia, memperkenalkan produk terbarunya di kota Makassar, Kamis 19 Desember 2019. (Foto: Tagar/Rio Anthony)

Makassar - Setelah sukses memperkenalkan dua ponsel terbarunya yang dilakukan di Jakarta, Rabu 4 Desember 2019 yang lalu, Xiaomi kini memperkenalkan produknya di kota Makassar. Xiaomi Indonesia memperkenalkan Redmi 8 dan Redmi 8A, Kamis 19 Desember 2019.

Andi Renreng, Product PR Manager Xiaomi Indonesia hadir langsung memperkenalkan dua produk terbaru Xiaomi dengan mengusung “Hape Kece Batre Gede” yang menjamin kepuasan untuk pengguna smartphone.

Redmi 8 Series hadir dengan tampilan menawan serta baterai gede, cocok bagi kaum muda stylish dan achiever. Kehadiran Redmi 8 dan Redmi 8A yang membawa peningkatan pada fitur-fitur penting dan paling dibutuhkan oleh pengguna pada masa kini.

Redmi 8 terinspirasi keindahan batu berharga, yaitu sapphire blue, ruby red, and onyx black.

Redmi 8 adalah pilihan sempurna bagi mereka menginginkan smartphone untuk kebutuhan harian. Sedangkan Redmi 8A layak disebut sebagai smartphone untuk semua kalangan

“Redmi 8 terinspirasi keindahan batu berharga, yaitu sapphire blue, ruby red, and onyx black. Sedangkan Redmi 8A menghadirkan nuansa menenangkan, romantik, sekaligus classy dengan warna-warna matte,” terang Andi Renreng.

Dengan makin meningkatnya intensitas penggunaan smartphone untuk berbagai keperluan, makin besar pula kebutuhan akan penyimpanan daya yang lebih besar. Baik Redmi 8 dan Redmi 8A hadir dengan baterai masif 5000mAh.

Cocok bagi traveler atau siapa saja yang menginginkan smartphone dengan kapasitas penyimpanan daya yang besar sehingga memberikan waktu penggunaan yang lebih panjang dengan sekali isi baterai.

“Daya baterainya bertahan 25 hari waktu standby. Dan pengisiannya cepat. Jadi tidak perlu lagi pakai power bank,” jelasnya.

Redmi 8 dibekali dua kamera (12 MP + 2 MP) di punggung, berikut pemindai sidik jari berbentuk bundar dan modul LED flash.

Punggung Redmi 8A hanya dihiasi satu kamera belakang (12 MP) dan satu LED flash tanpa fingerprint scanner.

Secara desain, Redmi 8 dan Redmi 8A memiliki layar dengan diagonal 6,2 inci dan resolusi HD Plus, berikut kaca pelindung layar Gorilla Glass 5. Keduanya mengadopsi layar berponi (notched) yang menampung kamera selfie 8 MP.

Dari sisi jeroan, kedua ponsel dibekali chip Snapdragon 439 yang dipadankan dengan beragam opsi RAM (hingga 4 GB) dan memori internal (hingga 64 GB). Kapasitas media penyimpanan ini bisa diperluas dengan micro SD (dedicated) hingga 512 GB.

Dalam urusan daya, kedua ponsel ditopang dengan baterai jumbo 5.000 mAh yang mendukung teknologi fast charging 18 watt melalui port USB tipe C. []

Berita terkait
Bocoran Xiaomi Mi 10 Akan Pakai Snapdragon 865
Qualcomm mengumumkan kehadiran chipset Snapdragon 865. Pengumuman itu ditindaklanjuti dari sejumlah produsen smartphone, termasuk Xiaomi.
Keunggulan Sistem Operasi Xiaomi MIUI 11
Xiaomi meluncurkan Sistem operasi terbaru, MIUI 11 yang diklaim lebih efisien dibanding sebelumnya.
Ada Potongan Harga untuk Xiaomi Redmi Note 8
Xiaomi dikabarkan telah menjual 10 juta unit Redmi Note 8 secara global, hanya dalam waktu tiga bulan.