Real Madrid Menang Tipis Atas Atletico Madrid di Leg 1 Babak 16 Besar

Dengan kemenangan ini Real Madrid akan lakoni leg 2 di kandang Atletico dengan aggregate 2-1
Skor akhir 2-1 di leg 1 babak 16 Liga Champions antara Real Madrid vs Atletico Madrid pada 4/3/2025 (Foto: X/Real Madrid C.F. @realmadrid)

TAGAR.id – Derby di leg 1 babak 16 besar Liga Champions antara Real Madrid vs Atletico Madrid berakhir dengan 2-1 untuk kemenangan Real Madrid yang kickoff pada hari Selasa, 4/3/2025, pukul 21.00 waktu setempat bersamaan dengan Rabu, 5/3/2025, pukul 03.00 dini hari WIB tadi di Santiago Bernabeu.

Dengan kemenangan ini Real Madrid akan lakoni leg 2 di kandang Atletico dengan aggregate 2-1.

Real Madrid unggul pertama dengan gol cepat di menit 4 yang dijaringkan oleh Rodrygo. Kedudukan 1-0 untuk tuan rumah Madrid.

Atleti yang ingin ke final terus menyerang barisan pertahanan ruan rumah yang menghasilkan gol balasan di menit 32 yang dicetak oleh J. Alvares. Kedudukan jadi imbang 1-1.

Kedua tim saling jual beli serangan, tapi sampai turun minum kedudukan tetap imbang 1-1.

Di babak kedua tuan rumah Real Madrid yang tidak ingin kesempatan menambah trofi lenyap terus membangun serangan.

Serangan Los Blancos yang gencar menghasilkan gol kedua melalui Brahim Diaz di menit 55. Kedudukan jadi 2-1 untuk Real Madrid.

Atleti berusaha membalas, tapi sampai waktu normal 90 menit berakhir kedudukan tetap 2-1 untuk Madrid. Laga dilanjutkan ke perpanjangan waktu injury time.

Tapi, sampai pertandingan berakhir kedudukan tetap 2-1 untuk Madrid sehingga membuat aggregate jadi 2-1.

Berikutnya leg 2 babak 16 besar di kandang Atletico Madrid.

Los Blancos pemegang trofi Liga Champions terbanyak yaitu 14, sementara Atletico Madrid belum pernah juga hanya tiga kali jadi runner-up.

Hasil pertandingan di leg 1 Babak 16 Besar Liga Champions pada 4/3/2025:

  • Club Brugge 1-3 Aston
  • Borussia Dortmund 1-1 Lille  
  • PSV 1-7 Arsenal  
  • Real Madrid 2-1 Atletico Madrid  

- (bbc.com dan sumber lain). []

Berita terkait
Real Madrid Bermain Imbang Sampai Turun di Leg 1 Babak 16 Besar Lawan Atletico Madrid
Real Madrid unggul pertama dengan gol cepat di menit 4 yang dijaringkan oleh Rodrygo