Positif Benzodiazepine, Millen Cyrus Kembali Ditangkap Polisi

Selebgram Millen Cyrus kembali ditangkap polisi setelah dinyatakan positif menggunakan narkotika jenis benzodiazepine.
Selebgram Millen Cyrus meninggalkan ruangan seusai mengikuti jumpa pers terkait kasus dugaan penyalahgunaan narkoba yang menjeratnya di Polres Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta Utara, Senin, 23 November 2020. Millen Cyrus ditetapkan sebagai tersangka terkait kasus dugaan penyalahgunaan narkoba dengan barang bukti satu paket plastik berisi sabu-sabu dengan berat 0,36 gram, alat hisap sabu dan satu botol minuman keras. (Foto: Antara/Dhemas Reviyanto)

Jakarta - Selebgram Millen Cyrus kembali ditangkap polisi setelah dinyatakan positif menggunakan narkotika jenis benzodiazepine saat terjaring razia protokol kesehatan di sebuah bar di Jakarta Selatan, pada Minggu dini hari, 28 Februari 2021.

Manajer Millen, Gilang, mengatakan bahwa pemilik nama asli Muhammad Millendaru Prakasa itu menggunakan benzo sebagai obat penenang dengan resep dokter usai keluar dari pusat rehabilitasi narkoba, di Lido, Jawa Barat beberapa waktu lalu.

Bahkan, Gilang mengatakan bahwa pihak keluarga Millen tidak lagi terkejut saat mengetahui sang selebgram dinyatakan positif benzo. Pasalnya, mereka telah mengetahui bahwa obat tersebut memang dikonsumsi dengan resep dokter dan didapatkan dengan cara yang legal.

"Semenjak dia dari rehab. Untuk penenang dirinya Millen, karena berdasarkan dokternya sendiri," kata Gilang kepada wartawan, dikutip Tagar pada Senin, 01 Maret 2021.

"Keluarga sih enggak kaget karena kan memang ibaratnya keluarga tahu kalau dia memang konsumsi itu," ujar dia.

Millen Cyrus 2Millen Cyrus mengaku tidak tertarik kepada perempuan, dan gairah seksualnya bangkit apabila ia melihat pria. (Foto: Tagar/Insatagram @millencyrus)

Millen Cyrus ditangkap oleh polisi saat tengah berada di sebuah bar di kawasan Gunawarman, Jakarta Selatan. Ia digiring ke Mapolda Metro Jaya lantaran petugas yang tengah melakukan razia protokol kesehatan, mendapati hasil tes urine Millen positif benzodiazepine.

Sebelumnya pada akhir November 2020 lalu, Millen Cyrus juga pernah ditangkap Satuan Anti Narkoba Polres Pelabuhan Tanjung Priok, atas dugaan penyalahgunaan sabu.

Millen dikenal publik sebagai selebriti media sosial yang awal kemunculannya tidak lepas dari kontroversi atas keputusanya menjadi seorang transgender.

Publik kian dibuat terkejut saat mengetahui fakta bahwa selebgram kelahiran 28 Agustus 1999 itu ternyata merupakan keponakan dari penyanyi Ashanty, yang tak lain adalah istri dari musisi Anang Hermansyah. []

Berita terkait
Urine Negatif, Jennifer Jill Tetap Jadi Tersangka Kasus Sabu
Istri aktor Ajun Perwira, Jennifer Jill, akhirnya ditetapkan statusnya sebagai tersangka dalam perkara dugaan penyalahgunaan narkoba jenis sabu.
Kasus Narkoba Lagi, Ridho Rhoma: Saya Ingin Sembuh
Pedangdut Ridho Rhoma meminta maaf kepada orang tua, masyarakat dan penggemarnya menyusul kasus narkoba yang kembali menjeratnya.
Kasus Narkoba Ridho Rhoma, 3 Pil Ekstasi di Bungkus Rokok
Penyanyi Ridho Rhoma, kembali ditangkap aparat kepolisian atas dugaan penyalahgunaan narkoba dengan barang bukti tiga butir pil ekstasi.