Penyebab Sopir Mobil Tabrak 8 Motor dan Dua Rumah di Bantul

Sopir mobil menabrak 8 motor dan dua rumah di Pajangan, Bantul, Yogyakarta. Insiden ini viral. Berikut dugaan penyebabnya.
Mobil Pikap menabrak dua rumah dan sejumlah motor yang sedang parkir di Bantul (Foto: Facebook/Istimewa)

Bantul - Pengemudi mobil Daihatsu Pick Up dengan nomor polisi AB 8074 SK Harlik Handoko, 33 tahun, menabrak delapan motor dua rumah di tiga lokasi yang berbeda di Kabupaten Bantul, Yogyakarta. Insiden kecelakaan yang terjadi pada Jumat, 4 Desember 2020 di Desa Sendangsari, Kapanewon Pajangan ini pun menjadi viral di media sosial.

Di media sosial banyak yang menyebut insiden tersebut bermula dari tabrak lari kemudian mengakibatkan kecelakaan beruntun. Benarkah demikian?

Kepala Unit Laka Lantas Polres Bantul, Iptu Maryono saat dikonfirmasi membenarkan adanya kecelakaan yang terjadi di tiga lokasi di Kapanewon Pajangan, Bantul, Yogyakarta. Namun, pihaknya masih terus menyelidiki penyebabnya, apakah benar tabrak lari atau ada faktor lainnya.

Baca Juga:

Menurut dia, saat ini kondisi pengemudi mobil, masih mendapatkan perawatan di rumah sakit PKU Muhammadiyah Bantul. Dari hasil pemeriksaan pengendara Daihatsu Pick Up tersebut terindikasi mengalami penyakit strok ringan. 

“Hasil pemeriksaan dokter, pengendara mobil terindikasi mengalami strok ringan, sehingga masih dirawat di rumah sakit,” ungkapnya saat dihubungi Tagar, Sabtu, 5 Desember 2020.

Sopir belum bisa dimintai keterangan karena masih perawatan di PKU Bantul.

Iptu Maryono mengungkapkan, kepolisian masih belum bisa memastikan apakah penyebab kecelakaan tersebut karena pengendara mengalami strok. Polres Bantul belum bisa meminta keterangan dari pengedara Hendrik. Kepolisian masih menunggu hingga keadaan pengendara membaik terlebih dahulu. "Sopir belum bisa dimintai keterangan karena masih perawatan di PKU Bantul," ujarnya.

Kronologi kecelakaan beruntun ini bermula saat Hendrik Handoko yang merupakan warga Dusun Tegallayang 9 Rt. 002, Desa Caturharjo, Kapanewon Pandak, Kabupaten Bantul pada Jumat pagi melaju dari timur ke barat. Pada pukul 07.30 WIB menabrak pengendara motor Mio AB 2164 LG, bernama Rispandi, 38 tahun, warga Dusun Beji Wetan RT 002, Desa Sendangsari, Kapanewon Pajangan, Kabupaten Bantul.

Baca Juga:

Usai menabrak, Harlik terus melaju ke arah barat. Mobil pikap kembali menabrak Honda Suprafit AB 4094 AJ yang dikendarai oleh Ratmiati, 48 tahun, warga Dusun Benyo, Desa Sendangsari, Kapanewon Pajangan, Kabupaten Bantul. Lokasi kedua ini terjadi di depan Gudang Bulog.

Mobil pikap yang dikemudikan Harlik terus melaju ke arah barat. Harlik kemudian menabrak dua rumah serta enam motor yang sedang diparkir di halaman rumah tersebut. Kejadian yang ketiga ini berlokasi di Dusun Manukan RT 002 Desa Sendangsari, Kapanewon Pajangan, Kabupaten Bantul.

Dua rumah yang ditabrak masing-masing milik Suginem, 80 tahun dan Suharno, 50 tahun. Sedangkan enam motor yang ikut ditabrak mobil pikap tersebut yakni Honda Beat AB 3121 AB, Honda Grand AB 5305 FT, Honda Vario AB 6944 EJ, Honda Grand AB 3760 P, Honda Supra AB 3272 G, dan Honda Grand AB 5478 WN. []

Berita terkait
Traffic Light Mati, Truk Tabrak Mobil dan Motor di Bantul
Lampu traffic light di Bakulan, Bantul, Yogyakarta mati menjadi penyebab kecelakaan antara truk yang menabrak mobil dan motor.
Gagal Nyalip, Emak-emak Meninggal Tertabrak Tronton di Pati
Gagal menyalip membuat perempuan seumuran emak-emak meninggal setelah tertabrak truk di Pati, Jawa Tengah, Jumat, 4 Desember 2020.
Korban Tabrak Lari di Ring Road Bantul Yogyakarta Meninggal
Korban tabrak lari di Ring Road depan Hotel Ros In Yogyakarta akhirnya meninggal. Kabar duka diunggah di media sosial dan viral.