Pelaksanaan Ujian Nasional Berbasis Komputer SMK-se Jabar Dipastikan Berjalan Lancar

Menurutnya, kejadian listrik ataupun server mati dapat akan mengganggu proses mempengaruhi nilai UNBK siswa karena terjadinya error saat mengisi ujian.
Situasi hari pertama Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) di SMK 12 Kota Bandung Jalan Padjajaran, Senin (2/4). Nampak seluruh siswa berkonsentrasi dan tenang saat UNBK berlangsung. (fit)

Bandung, (Tagar 02/4/2018 ) - Pelaksanaan Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) SMK-se Jabar dipastikan aman terkendali tanpa kendala teknis seperti mati listrik. Dinas Pendidikan Jawa Barat telah melakukan koordinasi dengan PLN demi kelancaran ujian hingga 12 April mendatang.

“Sampai saat ini (hari pertama ujian), belum ada laporan dari sekolah yang listriknya mati,” ujar Kepala Dinas Pendidikan Jawa Barat, Ahmad Hadadi, Bandung, Senin (02/4).

Menurutnya, kejadian listrik ataupun server mati dapat mengganggu proses mempengaruhi nilai UNBK siswa karena terjadinya error saat mengisi ujian.

Hasil pemantauan pelaksanaan UNBK hari petama, para operator (paktor) dianggap telah melakukan persiapan cukup baik. Sehingga dipastikan mendownload soal dari Kemendikbud tak akan mengalami kendala teknis karena telah disimpan di server sekolah.

Ahmad menjelaskan, pemerintah Provinsi Jawa Barat melalui Dinas Pendidikan Jawa Barat telah menyiapkan sebanyak 260.956 unit komputer atau laptop dengan jumlah server 8816 server.

Sedangkan, pada tahap pelaksanaannya, telah dibagi beberapa tahap. Dalam sesi pertama waktu ujianb sejak pukul 07.30-09.30, selanjutnya sesi kedua dari pukul 10.30-12.30, dan sesi ketiga mulai 14.00-16.00 WIB.

Lebih lanjut, Ahmad menjamin UNBK SMK akan aman dari kebocoran soal dan kunci jawaban, karena Disdik Jabar dengan Tim Ivestigasi tengah berupaya menutup celah-celah adanya kebocoran soal dan kunci jawaban.

Pihaknya  mengimbau, agar para peserta didik tidak terpengaruh akibat isu tentang kebocoran UN. Melainkan mempersiapkan diri untuk belajar dan berdoa. (fit)

Berita terkait
0
Yang Harus Dilakukan Karyawan Holywings Menurut Wagub DKI
Setelah 12 outlet Holywings dicabut izinnya, serentak 3.000 karyawannya kehilangan pekerjaan. Ini yang harus mereka lakukan menurut Wagub DKI.