Mobil Misterius Sebulan Terparkir di Makassar

Mobil mewah jenis BMW berplat Jakarta sudah sebulan terparkir di bawah jembatan fly over Makassar.
Kanit Lantas Polsek Panakukkang, Ipda Tandi Apung saat menunjukkan mobil mewah yang terparkir di pinggir Jalan di kota Makassar. (Foto : Tagar/Muhammad Ilham)

Makassar - Sebuah mobil jenis sedan bermerek BMW dengan nomor polisi B 66 LB sudah terparkir cukup lama dibawa jembatan Fly Over Jalan Urip Sumohardjo, Kota Makassar, Sul-Sel.

Hingga saat ini, belum ada satu pun warga yang datang untuk mengambil dan mengaku sebagai pemilik mobil mewah tersebut. Sehingga pihak kepolisian dari Satuan Lantas Polsek Panakukkang mengamankan mobil mewah ini dengan memberikan garis polisi.

Jadi mobil BMW ini kita temukan pada saat patroli, dalam kondisi terparkir pas dibawa jembatan Fly Over.

Kanit Lantas Polsek Panakukkang, Ipda Tandi Apung menuturkan, bahwa mobil mewah warna hitam ini telah berada di pinggir jalan dalam keadaan terparkir sehingga pihaknya mengamankan ke dekat pos lantas dekat Fly Over Makassar.

"Jadi mobil BMW ini kita temukan pada saat patroli, dalam kondisi terparkir pas dibawa jembatan Fly Over. Karena mengganggu arus lalu lintas, akhirnya kita pindahkan ke dekat pos lantas," kata Tandi Apung saat ditemui, Senin 23 Desember 2019.

Apung menyebutkan, mobil mewah tersebut terparkir di pinggir jalan diperkirakan sudah berada selama satu bulan lebih dan pemiliknya belum datang mengambil mobilnya.

"Sudah satu bulan lebih berada disini dan sampai sekarang belum ada yang datang untuk menyampaikan sebagai pemilik dari mobil ini," tuturnya.

Setelah dilakukan pengecekan nomor plat mobil mewah tersebut, kata Apung diketahui pemilik mobil ini bernama, Lucia Rosmiyati yang beralamat di Jakarta.

"Pemilik mobil ini setelah dicek ternyata beralamat di Jakarta. Tetapi, kita masih lakukan koordinasi untuk mengetahui pajak mobil ini, karena belum bisa diakses secara online terkait pajak kendaraan dari luar Sul-Sel, sehingga kita belum tahu pajaknya menunggak atau tidak," ungkapnya.

Sudah satu bulan lebih berada disini dan sampai sekarang belum ada yang datang untuk menyampaikan sebagai pemilik dari mobil ini.

Kanit Lantas Polsek Panakukkang mengimbau kepada pemilik atau warga yang mengetahui kendaraan ini untuk segera menghubungi pihak kepolisian.

"Sampai sekarang kita belum tahu siapa pemiliknya dan diharapkan bantuan masyarakat yang mengetahui mobil ini untuk datang memberitahukan kepada kami," pungkasnya. []

Berita terkait
Pemuda Makassar kepergok Mengintip di Toilet Wanita
Seorang pemuda asal Gowa Sulawesi Selatan ditangkap petugas keamanan mal Panakukang karena diduga mengintip di toilet wanita.
Ribuan Pemudik Natal Padati Pelabuhan Makassar
Ribuan pemudik yang ingin merayakan Natal dan Tahun Baru di kampung halaman, memadati pelabuhan soekarno Hatta Makassar.
Teror Anak Ular Sanca Kagetkan Ibu Hamil di Makassar
Tim Animal Rescue Damkar Makassar mendapati anak ular sanca bersembunyi di antara tumpukan dus serta lemari pakaian.