Mengenal Rosehip Oil, Skincare yang Dipakai Kate Middleton

Minyak yang dibuat dari buah mawar semak ini ternyata juga dimanfaatkan para selebriti dunia untuk merawat kecantikan wajah mereka.
Kate Middleton (Foto:Tagar/globalnews.ca)

Jakarta - Kulit yang sehat dan cantik pada dasarnya harus menjalani perawatan yang baik. Salah satunya penggunaan face oil yang tidak bisa dilewatkan. Dari sekian banyak face oil, salah satu yang difavoritkan adalah rosehip oil. Bahkan oil ini menjadi produk skincare andalan sang Duchess Kate Middleton.

Tak hanya Kate Middleton, minyak yang dibuat dari buah mawar semak ini ternyata juga dimanfaatkan para selebriti dunia untuk merawat kecantikan wajah mereka. Para bintang yang memanfaatkan khasiatnya antara lain Gwyneth Paltrow, Miranda Kerr, Victoria Beckham, dan Rose Byrne.

Dilansir dari Healthline, rosehip oil berbeda dengan rose essential oil, rosehip oil berasal dari biji rose hips. Rosehips sendiri mengandung serat dengan vitamin yang menutrisi kulit dan asam lemak esensial yang bagus untuk tubuh. Selain itu, rosehip oil juga mengandung fenol yang telah terbukti memiliki sifat antivirus, antibakteri, dan antijamur.

Yuk, cari tahu lebih lanjut tentang manfaat rosehip oil untuk kecantikan, simak penjelasannya berikut ini.


1. Melembapkan Kulit

Kandungan rosehip oil sangat cocok untuk merawat kulit kering atau kulit normal cenderung kering. Nutrisi pelembap dengan konsistensi ringan yang terkandung di dalam face oil ini membuat kulit menjadi sehat, terhidrasi, dan lembap.

Rosehip oil membantu mengunci hidrasi alami kulit. Cara mengaplikasikannya pun mudah, cukup dengan mengoleskan rosehip oil secara topikal. Rosehip oil termasuk minyak yang kering, atau tidak berminyak, sehingga cocok juga untuk kulit berminyak.


2. Mencerahkan Kulit

Vitamin A atau retinol di dalamnya dapat membantu proses pergantian kulit. Kandungan vitamin C-nya bermanfaat untuk membantu proses regenerasi sel kulit secara efektif dan menghasilkan kulit cerah, bercahaya, dan anti kusam.


3. Mencegah Penuaan Dini

Rosehip oil kaya akan antioksidan seperti vitamin C, vitamin B1, vitamin B2, vitamin B3, vitamin A, dan vitamin K. Tak heran rasanya jika ia digadang-gadang mampu membantu mencerahkan kulit, mencegah penuaan dini, dan memperbaiki tanda-tanda penuaan akibat paparan sinar matahari.

Jadi, jika ingin tampilan kulit tampak segar lebih lama dan terhindar dari keriput, garis halus, serta hiperpigmentasi, sertakan rosehip oil dalam bagian produk perawatan kulit harian.


4. Menghilangkan Bekas Luka

Rosehip oil yang memiliki kelembapan tinggi bermanfaat untuk mengurangi, memperbaiki, dan menormalkan perubahan warna kulit akibat bekas luka. Menjaga luka tetap lembap dapat mencegah timbulnya bekas luka.


5. Merangsang Produksi Kolagen

Rosehip oil memiliki kemampuan menyerap dengan baik hingga ke jaringan paling dalam pada kulit. Dengan demikian, mampu merangsang kulit dalam memproduksi kolagen untuk menjaga elastisitas dan kekencangan kulit. Teksturnya yang ringan sangat nyaman digunakan setiap hari untuk semua jenis kulit, termasuk kulit berminyak.

Itulah manfaat rosehip oil, salah satu skincare andalan para selebriti luar. Semoga bermanfaat.[]


(Indi Lusiani)

Baca Juga:

Berita terkait
Enam Fakta si Cantik Kate Middleton
Kate Middleton menjadi sorotan publik setelah rumor suaminya Pangeran William selingkuh.
Kate Middleton Difoto Telanjang, Istana Inggris Tuntut Rp 22,3 Miliar
Pangeran William, pewaris takhta Kerajaan Inggris marah besar dan menuntut majalah Prancis lantaran menerbitkan foto telanjang dada istrinya, Kate Middleton.
Manfaat Masker Organik Bagi Wajah Agar Tetap Sehat
Banyak orang yang tertarik memakai masker organik karena manfaat yang diberikan kepada wajah sangat terlihat. Berikut manfaat yang dirasakan.
0
Video Jokowi 'Menghadap' Megawati Sangat Tidak Elok Dipertontonkan
Tontonan video Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) yang sedang bertemu dengan Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarno Putri, sangat tidak elok.