Mengenal Lebih Dekat Personil Waseda Boys

Minnasan, Konnijiwa mungkin kamu langsung mengenali jargon itu. Ya benar, jargon yang melekat pada Jerome Polin seorang YouTuber asal Indonesia.
Waseda Boys (Foto:Tagar/Twitter/@JeromePolin)

Jakarta - 'Minnasan, Konnijiwa' mungkin kamu langsung mengenali jargon itu. Ya benar, jargon yang melekat pada Jerome Polin seorang YouTuber asal Indonesia. Pada mulanya ia ingin membagikan keseharian yang ia lakukan di Jepang sejak mendapat beasiswa penuh dari Mitsui-busan di Waseda University, Jepang.

Tak disangka akun yang ia beri nama Nihongo Mantappu mendapatkan antusias yang baik. Berawal dari hanya melakukan konten bersama teman kampusnya. 

Hingga akhirnya banyak yang menyukai sampai lmunculah konten Waseda Boys, video berisikan Jerome Tomo, Yusuke, Otsuka. Selain keseharian, mereka juga melakukan challenge, trip dan masih banyak lagi.

Yuk simak penjelasan profil di bawah ini. Untuk mengenal lebih dekat 3 personil dari waseda boys.


1. Tomo Yamashita

Dari ketiga personil Waseda Boys, Tomo atau yang sering disapa Tomohiro ialah orang yang paling kerap dan paling awal muncul di akun Nihongo Manttapu. Cowok kelahiran 11 Januari 2001 sudah 2 kali datang ke Indonesia bersama Jerome Polin. Bahkan Tomo ikut hadir dalam launching buku Jerome berjudul Mantappu Jiwa pada 2019 lalu.

Setelah masuk Waseda Boys, Tomohira masuk ke dalam manajemen yang dikelola oleh Jerome dan kakanya, yaitu Jehian.

Pada awalnya Tomo memiliki yang pemalu hingga akhirnya hilang karena berteman dengan Jerome yang memiliki kepribadian riang dan suka melakukan hal spontan. Di Waseda University, Tomo kuliah di jurusan Communications and Computer Engineering bersama dengan salah satu anggota Waseda Boy, yaitu Otsuka.


2. Yusuke Sakazaki

Tak kalah terkenal dengan Tomo, sahabat Jerom ini juga memiliki panggilan akrab di Waseda Boys, yaitu sebesty. Hal yang mengharukan juga pernah Jerome lakukan, saat membelikan Laptop baru bagi Yusuke. Karena sudah membantu dalam mengedit video, Jerome menghadiahi agar Yusuke lebih semangat lagi.

Yusuke juga termasuk ke dalam manajemen yang dikelola oleh Jerome dan Jehian. Cowok kelahiran 7 Agustus 1999 dikenal dengan sosok yang aktif, ramah dan periang dengan wajahnya yang imut. Berbeda dengan Tomo dan Otsuka, Yusuke berasal dari jurusan Teknik dan sistem elektro.


3. Ryoma Otsuka

Berbeda dengan ketiga temannya, Ryoma Otsuka atau kerap dipanggil Otsuka memiliki kepribadian yang pendiam dan kalem tetapi tetap memiliki sisi yang lucu. 

Tidak seperti ketiga temannya yang kerap melakukan aksi kocag dengan segala tingkah lakunya. Meski begitu Otsuka memiliki daya tarik sendiri bagi Waseda Boys. Cowok kelahiran 15 Oktober 1999 ini kuliah dijurusan yang sama dengan Tomohiro, yakni Communications and Computer Engineering.

Tersisa satu tahun menuju kelulusan mereka dari Waseda University. Untuk mengetahui segala kegiatan yang mereka lakukan. Kalian bisa melihat pada akun chanel Nihongo Manttapu. 'Ja Matane Mantappu Jiwa' Seperti yang kerap dilakukan Jerome untuk menutup videonya.[]

(Fiona Renatami)

Baca Juga:

Berita terkait
Dua Perempuan Ikut Bersaing Jadi Kandidat PM Jepang
Yang terpilih sebagai ketua partai kemungkinan besar akan jadi perdana menteri Jepang berikut, ada dua kandidat perempuan
Pembicaraan Trilateral Antara Jepang, AS dan Korsel di Tokyo
Jepang, AS dan Korsel mengadakan pertemuan trilateral, Selasa, 14 September 2021, di Tokyo, Jepang, untuk membahas isu Korea Utara
10 Nama Bayi Laki-Laki yang Terinspirasi dari Amime Jepang
Nama-nama yang unik ini sangat cocok untuk penggemar anime Jepang.
0
Melihat Epiknya Momen Malam HUT DKI Jakarta Lewat Lensa Galaxy S22 Series 5G
Selain hadir ke kegiatan-kegiatan yang termasuk ke dalam agenda perayaan HUT DKI Jakarta, kamu juga bisa merayakannya dengan jalan-jalan.