Luhut Pandjaitan Dipolisikan Soal Big Data Penundaan Pemilu

Beberapa waktu lalu, Luhut mengklaim ada big data yang berisi percakapan 110 juta orang di media sosial mendukung penundaan Pemilu 2024.
Ilustrasi big data. (Foto: Tagar/Istimewa)

TAGAR.id, Jakarta - Kabid Humas Polda Sultra, Kombes Pol Ferry Walintukan membenarkan bahwa ada laporan terhadap Menteri Koordinator Bidang Investasi dan Kemaritim (Marves) Luhut Binsar Pandjaitan.

Luhut Binsar Pandjaitan dilaporkan klaimnya soal big data warga yang menghendaki Pemilu 2024 ditunda. Luhut dilaporkan atas dugaan pembohongan publik.

Ferry mengatakan saat ini laporan dari warga tersebut masih dalam penyelidikan. Ia pun mengaku belum mengetahui apakah penyidik sudah meminta keterangan dari pihak terkait.

"Benar, laporan aduannya ada di Direktorat kriminal khusus," kata Kombes Pol Ferry Walintukan seperti diberitakan CNNIndonesia.com, Rabu, 20 April 2022.

"Itu masih dalam proses penyelidikan. Saya belum tahu soal apa pastinya, tapi soal tanggapan Pak Luhut yang dilaporkan oleh kelompok warga," jelasnya.

Beberapa waktu lalu, Luhut mengklaim ada big data yang berisi percakapan 110 juta orang di media sosial mendukung penundaan Pemilu 2024.

Luhut pun beberapa kali diminta membuka big data yang diklaim berisi percakapan 110 juta warga mendukung penundaan pemilu, tapi ia selalu menolak.

Penolakan juga ia sampaikan saat berdebat dengan massa aksi BEM UI di Balai Sidang UI, Depok, Selasa (12/4). Luhut merasa punya hak untuk tidak membuka data tersebut.[]

Berita terkait
Menohok Banget! Amien Rais Sebut Luhut Pandjaitan Cuma Jadi Beban Nasional
Amien Rais mendesak Luhut segera mengundurkan diri dari semua jabatan yang diembannya.
Amien Rais Sarankan Menko Luhut Mundur: Bukan Lagi Aset Bangsa
Ketua Dewan Syuro Partai Ummat, Amien Rais, menyarankan Luhut Binsar Pandjaitan untuk segera mundur dari jabatannya sebegai Menko Marves.
Roy Suryo: Yang Disampaikan Luhut Adalah Big Dusta bukan Big Data
Roy Suryo, mengatakan Big Data yang disampaikan Menko Marves Luhut Binsar Panjaitan adalah Big Dusta.
0
Hasil Pertemuan AHY dan Surya Paloh di Nasdem Tower
AHY atau Agus Harimurti Yudhoyono mengaku sudah tiga kali ke Nasdem Tower kantor Surya Paloh. Kesepakatan apa dicapai di pertemuan ketiga mereka.