Kronologi Ledakan Granat Asap di Monas

Ledakan terjadi di kawasan Monumen Nasional (Monas) pada Selasa pagi, 3 Desember 2019, berikut kronologinya.
Polisi berjaga di lintasan Jalan Medan Merdeka Timur yang ditutup bagi pengendara usai ledakan terjadi pada Minggu (3/12/2019). (Foto: Tagar/do.TMC PoldaMetroJaya)

Jakarta - Ledakan terjadi di kawasan Monumen Nasional (Monas) pada Selasa pagi, 3 Desember 2019, sekitar pukul 07.15 WIB. Belakangan usai melakukan olah tempat kejadian perkara, polisi memastikan sumber ledakan berasal dari granat asap.

"Hasil olah TKP, ledakan diduga granat asap yang meledak," ujar Gatot, Selasa, 3 Desember 2019.

Sementara terkait dua anggota TNI yang menjadi korban luka akibat ledakan, telah dilarikan ke rumah sakit guna mendapatkan perawatan lebih lanjut. Gatot mengatakan, kedua korban tengah berolahraga saat peristiwa terjadi.

"Hasil sementara ada korban. 2 Anggota TNI yang sekarang sedang dirawat di RSPAD, 1 luka-luka di tangan kanan dan kiri. 1 lagi di paha," kata dia.




Kronologi

Berdasar informasi yang diterima Tagar, peristiwa bermula sewaktu dua orang anggota Garnisun, yakni Serma F dan Kopka G menemukan bungkusan plastik berisi 1 buah granat saat tengah berolahraga di lokasi kejadian.

Kedua personel TNI itu kemudian memutuskan untuk mengambil granat tersebut dan mengamankannya. Namun granat meledak saat akan diambil, sehingga kedua orang itu mengalami luka-luka.

Serma F dilaporkan mengalami luka parah di bagian pergelangan tangan kiri, dua jari tangan kanan, luka bakar dari bagian dada mengarah ke leher, serta luka percikan di bagian kaki dan paha. Sementara Kopka G mengalami luka ringan di bagian kaki dan sekitar tangan.

Kedua korban kemudian dilarikan ke Unit Gawat Darurat (UGD) Rumah Sakit Gatot Subroto untuk mendapat perawatan medis. []

Berita terkait
Polisi Ungkap Sumber Ledakan di Monas
Kapolda Metro Jaya Irjen Gatot Eddy Pramono memberikan keterangan terkait sumber ledakan di kawasan Monas pada Selasa pagi, 3 Desember 2019.
Polisi Selidiki Sumber Ledakan di Monas
Kepolisian Resor (Polres) Metro Jakarta Pusat mulai melakukan penyelidikan terkait ledakan yang terjadi di kawasan Monas.
Ledakan di Monas, Polisi Lakukan Penutupan Jalan
Sebuah ledakan terjadi di kawasan Monumen Nasional (Monas) Jakarta Pusat, pada Selasa pagi, 3 Desember 2019.
0
Tinjau Lapak Hewan Kurban, Pj Gubernur Banten: Hewan Kurban yang Dijual Dipastikan Sehat
Penjabat (Pj) Gubernur Banten Al Muktabar meninjau secara langsung lapak penjualan hewan kurban milik warga di Kawasan Puspiptek.