Korban Video Call Tak Senonoh di UINAM Makassar Bertambah

Korban video tak senonoh terhadap mahasiswi Universitas Islam negeri Alauddin Makassar kini bertambah menjadi 12 orang.
Ilustrasi video call cabul. (Foto: Tagar/Ilustrasi)

Gowa - Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar angkat bicara terkait kasus Video Call tak senonoh yang menimpa 12 Mahasiswinya. Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan, Prof Darussalam mengatakan, pihaknya telah membentuk Tim Investigasi yang berasal dari Ketua Pusat Studi Gender dan Anak (PSGA).

"Beliau (tim Investigasi) juga lah yang melakukan komunikasi kepada kami terkait kondisi korban," kata Prof Darussalam.

Sementara dilacak nomornya, nomor itu kalau dibuang tetap bisa ditemukan, makanya tetap kita kawal sampai tuntas.

Para korban juga telah didampingi oleh Lembaga Bantuan Hukum (LBH) Apik guna melaporkan kasus tersebut ke Polda Sulsel.
Sehingga kata Warek III pihaknya dalam hal ini Fakultas Dakwah dan Komunikasi tetap memback up.

Wakil Rektor IIIWakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan, Prof Darussalam. (Foto: Tagar/Afrilian Cahaya Putri)

"Apa yang kita lakukan sebagi pihak fakultas? Boleh jadi kalau pihak kepolisian betul-betil menyelidiki dan berhasil terbukti yang melakukan adalah mahasiswa atau warga UIN Alauddin yang lain, maka akan bertemu dengan sejumlah sanksi, yakni sanksi akademik dan sanksi pidana," Selasa 29 September 2020.

Lanjutnya, setelah laporan para korban ditangani di kepolisian maka yang akan menangani adalah Tim Investigasi yang telah terbentuk.

"Saya berpesan kepada Ketua Tim Investigasi dalam hal ini Ketua PSGA tidak akan membiarkan para korban jalan sendiri, kedua pihak Fakultas juga memberikan pendampingan konseling kepada para korban," ujarnya Prof Darussalam.

Prof Darussalam mengungkapkan, pelaku teror video call yang menimpa sejumlah Mahasiswi menggunakan dua nomor, dan sementara dilacak oleh kepolisian.

"Sementara dilacak nomornya, nomor itu kalau dibuang tetap bisa ditemukan, makanya tetap kita kawal sampai tuntas," jelasnya.

Diberitakan sebelumnya, panggilan video atau video call tak senonoh via aplikasi WhatsAap teror sejumlah mahasiswi Fakultas Dakwah dan Komunikasi Universitas Islam Negeri (UIN) Alauddin Makassar, Kabupaten Gowa.

Belakangan diketahui, jumlah korban yang awalnya delapan orang kini bertambah menjadi 12 orang. Hingga saat ini tim investigasi UIN Alauddin tengah menelusuri apakah ada korban lainnya. []

Berita terkait
Sedih, Wisudawan Cumlaude UIN Alauddin Diwakili Ortu
Suasana menyedihkan dialami oleh keluarga Almarhumah Andi Musdalifah Arif. Dimana sang ayah mewakili anaknya yang diwisuda. Ini alasannya
UIN Alauddin Makassar Ciptakan Hand Sanitizer
Universitas Islam Negeri (UIN) Alauddin Makassar membuat terobosan baru, dengan menciptakan Hand Sanitizer dari daun Pegagan
Cegah Corona, UIN Alauddin Makassar Libur 14 Hari
Antisipasi penyebaran virus corona, UIN Alauddin Makassar menghentikan sementara aktifitas di dalam lingkungan kampus selama 14 hari ke depan.
0
Sejarah Ulang Tahun Jakarta yang Diperingati Setiap 22 Juni
Dalam sejarah Hari Ulang Tahun Jakarta 2022 jatuh pada Rabu, 22 Juni 2022. Tahun ini, Jakarta berusia 495 tahun. Simak sejarah singkatnya.