Kemenhub Ungkap Analisis Kecelakaan Tol Cipularang

Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi prihatin dengan kecelakaan beruntun yang terjadi di KM 91 Tol Cipularang, Purwakarta, Jawa Barat.
Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi. (Foto: Instagram/@budikaryas)

Jakarta - Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi prihatin dengan kecelakaan beruntun yang terjadi di KM 91 Tol Cipularang, Kabupaten Purwakarta, Jawa Barat. Untuk menganalisis kondisi Tol Cipularang, Budi mengirimkan tim agar kejadian serupa tak terulang.

"Saya menugaskan Direktorat Jenderal Darat dan Komite Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT) untuk evaluasi. Selain hal-hal sudah terlihat kasat mata yang tidak taat aturan, dan sebagainya," kata dia di Jakarta, Selasa, 3 September 2019 seperti dilansir dari Antara.

Kita butuhkan paling tidak satu minggu untuk menganalisis apa yang terjadi.

Saya menugaskan Direktorat Jenderal Darat dan Komite Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT) untuk evaluasi.

Selain itu, Budi berencana melakukan kerja sama dengan Institut Teknologi Bandung (ITB) untuk mengevaluasi kecelakaan di sana. Karena, kajian yang dilakukan membutuhkan waktu yang tidak tidak sebentar.

"Kalau yang berkaitan dengan teknis, struktural, kita butuhkan paling tidak satu minggu untuk menganalisis apa yang terjadi," ujarnya.

Olah TKP CipularangPetugas Traffic Accident Analysis (TAA) Polda Jabar melakukan olah tkp kecelakaan beruntun di KM 91 Tol Cipularang, Kabupaten Purwakarta, Jawa Barat, Selasa (3/9/2019). (Foto: Antara/Raisan Al Farisi)

Kecelakaan beruntun kembali terjadi di kilometer 91, Jalan Tol Cipularang dari arah Bandung ke Jakarta, pada Senin, 2 September 2019.

Sebanyak 21 kendaraan yang terdiri dari truk, kendaraan pribadi, dan bus terlibat dalam kecelakaan ini hingga menyebabkan sejumlah kendaraan terbakar.

Pada kecelakaan kali ini, ada sembilan orang meninggal, delapan orang luka berat, dan 21 orang luka ringan. []


Berita terkait
Daftar Nama 36 Korban Kecelakaan Tol Cipularang
Berikut daftar nama korban kecelakaan maut Tol Cipularang, yang Tagar rangkum dari berbagai sumber.
4 Korban Cipularang Teridentifikasi, Sisanya Terbakar
Empat korban tewas dalam kecelakaan maut di Cipularang adalah warga Tangerang-Jakarta, sisanya belum teridentifikasi karena tubuhnya terbakar.
Satu Keluarga Jadi Korban Kecelakaan Maut di Cipularang
Satu keluarga dari Bekasi, menjadi korban kecelakaan maut di ruas Tol Cipularang KM 91.
0
Video Jokowi 'Menghadap' Megawati Sangat Tidak Elok Dipertontonkan
Tontonan video Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) yang sedang bertemu dengan Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarno Putri, sangat tidak elok.