Keluh Risma Saat RSU Soetomo Tolak Bantuan APD

Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini mengaku sudah mencoba untuk berkoordinasi dengan RSU Dr Soetomo agar bisa menyalurkan bantuan APD.
Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini. (Foto: Tagar/Haris D Susanto)

Surabaya - Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini kembali menjadi perhatian setelah tiba-tiba bersujud dan menangis di depan Ketua Tim Penyakit Infeksi Emerging dan Remerging (Pinere) Rumah Sakit Umum (RSU) dr Soetomo Surabaya, dr Soedarsono. Kejadian tersebut saat audiensi Ikatan Dokter Indonesia (IDI) dengan Perhimpunan Rumah Sakit Seluruh Indonesia (Persi) Jawa Timur.

Risma mengaku sudah mencoba untuk memberikan bantuan ke Rumah Sakit Umum (RSU) dr Soetomo Surabaya terkait alat pelindung diri (APD), seperti rumah sakit lainnya. Tetapi bantuan tersebut ternyata ditolak oleh RSU Dr Soetomo.

Kami tidak bisa masuk di sana (RSU Dr Soetomo). Kami enggak terima kalau bapak salahkan kami

“Saya tidak bisa bantu ke sana, padahal rumah sakit lain kami bisa,” kata dia.

Risma juga mengeluhkan buntunya koordinasi, meski pihaknya sudah beberapa kali untuk mencoba berkomunikasi dengan RSU DR Soetomo.

"Kami tidak bisa masuk di sana (RSU Dr Soetomo). Kami enggak terima kalau bapak salahkan kami," ucapnya.

Politisi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan itu menegaskan dirinya tidak rela warga Surabaya meninggal begitu saja karena Covid-19.

"Tolonglah kami jangan disalahkan terus," ujar Risma.

Sementara Kepala Dinas Kesehatan Surabaya Febria Rachmanita mengklaim pihaknya selalu berkoordinasi dengan sejumlah rumah sakit di Kota Surabaya, khususnya yang menjadi rujukan Covid-19. Koordinasi tersebut, kata Feni, untuk memastikan ketersediaan tempat tidur dan jumlah pasien yang sedang dirawat.

“Kalau tidak koordinasi, pasti kami tidak punya data,” tuturnya.

Meski demikian, kata Feny, terkadang Dinas Kesehatan Surabaya tidak berkoordinasi langsung dengan direksi, tetapi dengan tenaga kesehatan dan bagian rekam medik.

“Kami juga punya data bahwa saat ini ada sebanyak 429 tempat tidur kosong di 50 rumah sakit di Surabaya, kami tahu karena kami keliling ke rumah sakit itu,” ucapnya. [] 

Berita terkait
Keluh dan Sujud Risma di Depan IDI Surabaya
Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini menangis dan bersujud di depan Ketua Tim Pinere RSU dr Soetomo Surabaya dr Soedarsono saat audiensi dengan IDI.
Lajur Tambahan Disiapkan Bagi Goweser di Surabaya
Dishub Surabaya melebarkan lajur bagi goweser agar tetap tertib di tengah tren bersepeda saat pandemi Covid-19.
CCTV Data Pelanggar Protokol Kesehatan di Surabaya
Pemkot Surabaya memanfaatkan ribuan CCTV yang terserbar di Kota Pahlawan untuk memetakan wilayah sering terjadi pelanggaran protokol kesehatan.