Jokowi Tegur Tito Soal Satgas Corona di Daerah

Presiden Joko Widodo mengingatkan Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian ihwal penanganan Covid-19 di daerah.
Menteri Tito Karnavian mengikuti Musrembang DKI Jakarta secara daring, Kamis, 23 April 2020. (Foto: Kemendagri)

Jakarta - Presiden Joko Widodo atau Jokowi menegur Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian agar Satuan Tugas Daerah serius menangani Covid-19. Hal itu disampaikannya dalam pengantar rapat terbatas 'Laporan Komite Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional' di Istana Merdeka, Jakarta.

"Agar Komite juga dalam hal ini Mendagri mengingatkan kembali pada Satgas di daerah, kepada Gubernur, Bupati dan Walikota agar betul-betul serius dan bekerja keras dalam rangka penanganan covid ini," ujar Jokowi di Istana Merdeka, Jakarta, Senin, 24 Agustus 2020.

Mantan Gubernur DKI Jakarta ini berharap Satgas mengutamakan strategi yang tepat dalam penanganan Covid maupun ekonomi. Terlebih, kata Jokowi, ada peningkatan kasus di negara-negara Eropa seperti Spanyol, Prancis, dan Jerman, serta negara-negara di kawasan Asia, India, Filipina, Bangladesh, Iran, Nepal, dan Korea Selatan.

"Saya baca kemarin, ini perlu perkembangan negara-negara lain itu juga perlu diwaspadai sehingga kita tidak kehilangan kendali atas manajemen yang ada dalam menangani utamanya di daerah maupun kita dipusat," ucap Jokowi.

Sebelumnya, Menteri Koordinator (Menko) Perekonomian, Airlangga Hartarto menyatakan komitmen pemerintah untuk memulihkan Indonesia dari pandemi Covid-19. Komitmen itu dibuktikan dengan telah disusunnya strategi percepatan realisasi belanja program-program strategis Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN).

Airlangga yang juga menjabat sebagai Ketua Komite Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN) menjelaskan saat ini pemerintah fokus pada akselerasi realisasi anggaran program-program strategis penanganan Covid-19 dan pemulihan ekonomi nasional serta program di kementerian/lembaga.

“Saya dan para menteri di bawah koordinasi Kemenko Perekonomian membahas hal-hal terkait strategi percepatan realisasi belanja program-program strategis, supaya ekonomi Indonesia tahun ini tumbuh positif,” kata Airlangga dalam website Sekretariat Kabinet, Jumat, 21 Agustus 2020. []

Berita terkait
Satgas C-19: Kasus Aktif di Berbagai Daerah Menurun
Wiku Adisasmito menyatakan perkembangan kasus aktif Covid-19 saat ini cenderung mengalami penurunan.
Mendagri Tito Akui Pemerintah Gagap Tangani Covid-19
Mendagri Tito Karnavian mengungkapkan pemerintah gagap dalam penanganan Covid-19 pada 4 bulan awal pandemi di Indonesia.
Jokowi Waspada Lonjakan C-19 dari Negara Asing
Jokowi meminta jajarannya untuk mewaspadai peningkatan kasus penularan virus corona dari negara-negara Eropa dan Asia.