Jokowi Ditetapkan Presiden: Besok Kita Langsung Kerja!

Jokowi memberikan tanggapan setelah KPU menetapkan dirinya menjadi presiden masa bakti 2019-2024.
Jokowi dan Ma'ruf Amin menjadi presiden dan wakil presiden terpilih masa bakti 2019-2024. (Foto: Antara/Nova Wahyudi)

Jakarta - Joko Widodo (Jokowi) memberikan tanggapan setelah Komisi Pemilihan Umum (KPU) menetapkan dirinya bersama Ma'ruf Amin menjadi presiden dan wakil presiden masa bakti 2019-2024.

"Besok kita langsung kerja, "kata Jokowi di Gedung KPU, Jalan Imam Bonjol Jakarta pukul 16.55 WIB, Minggu 30 Juni 2019.

Dalam kesempatan itu, Jokowi malah melempar pertanyaan yang diajukan kepadanya terkait kapan akan bertemu Prabowo Subianto agar ditanyakan kembali kepada yang bersangkutan.

Selain Jokowi dan Ma'ruf, rapat pleno penetapan presiden dan wakil presiden terpilih oleh KPU dihadiri sejumlah anggota Tim Kemenangan Nasional (TKN).

Adapun di antaranya perwakilan kubu Jokowi-Ma'ruf adalah Dewan Pengarah TKN sekaligus Ketua Umum PKB, Abdul Muhaimin Iskandar atau Cak Imin, Sekjen DPP PDIP Hasto Kristiyanto, dan Wakil Sekertaris TKN sekaligus Sekjen PSI Raja Juli Antoni.

Sedangkan perwakilan Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo-Sandiaga, di antaranya Anggota Direktorat Advokasi dan Hukum BPN, Habiburokhman dan Sekjen PAN Eddy Soeparo.

Setelah semua dalil guguatan sengketa Pilpres di Mahkamah Konstitusi (MK) dari kubu Prabowo-Sandiaga ditolak MK pada Kamis malam 27 Juni 2019, KPU menggelar rapat pleno yang menetapkan Jokowi dan Ma'ruf sebagai presiden dan wakil presiden terpilih pada Minggu 30 Juni 2019. 

Baca juga: 

Berita terkait