Jelang Natal Tahun Baru 2020, Lapas Bali Disidak

Jelang Natal dan Tahun Baru, tim gabungan Polda Bali, BNN Kanwil Kumham Sidak ke Lapas Kerobokkan. Ini temuannya.
Lapas Kerobokan Bali, (Foto: Tagar/Nila Sofianty)

Bali - Jelang Natal dan Tahun Baru 2020, tim gabungan dari Kepolisian Daerah (Polda) Bali, BNN, Kanwil Kumham dan dari petugas internal Lapas Kerobokan Denpasar, melakukan Sidak ke Lapas Kerobokkan Sabtu 14 Desember 2019 malam.

Pejabat sementara Kepala Lapas Kelas Dua A Kerobokan Denpasar Bali, Dewa Gede Astara, mengatakan sidak digelar terkait hari raya Natal dan Tahun baru. Hal ini untuk antisipasi dan mencegah kemungkinan adanya pesta narkoba di dalam lapas.

"Kita mengantisipasi gangguan Kamtibmas yang akan terjadi di Lapas terkait dengan sudah dekatnya perayaan Natal 2019 dan perayaan Tahun Baru 2020," ujar Dewa Gede Astara, Sabtu 14 Desember 2019 malam.

Sidak tim gabungan ini digelar di  sejumlah wisma yang ada dalam Lapas Kerobokan. Sidak dilakukan sangat mendadak, hanya kalangan tertentu saja dari tim yang diberitahu bahkan tak semua awak media yang biasa meliput mengetahui akan adanya sidak ini.

Kita mengantisipasi gangguan Kamtibmas yang akan terjadi di Lapas terkait dengan sudah dekatnya perayaan Natal 2019.

Sekitar dua jam petugas melakukan penggeledahan di setiap tempat dalam ruangan dan berhasil mendapatkan sejumlah barang-barang terlarang.

Dalam Sidak tersebut petugas menyita alat hisap sabu dan sejumlah barang yang diharamkan berada dalam Lapas. Diantaranya tiga buah monitor televisi, kompor, kabel, puluhan HP, benda tajam selerti gunting, silet, cutter, palu. Selain barang-barang terlarang  itu petugas juga menyita bong alat penghisap sabu-sabu, sementara narkoba tidak ditemukan.

Terkait ditemukannya barang yang dilarang masuk ke dalam Lapas, Dewa juga menegaskan akan menindak siapapun yg menyelundupkan barang-barang terlarang tersebut masuk lapas, tidak terkecuali bila ada keterlibatan petugas.

Diketahui sebelumnya Polda Bali saat ini tengah gencar melaksanakan kegiatan preventif dan preemtif untuk menciptakan situasi aman dan kondusif menjelang libur hari raya Natal dan Tahun Baru 2020 di Bali.

Hal itu dilakukan Direktorat Binmas Polda Bali untuk turut serta berperan aktif memberikan penyuluhan kepada masyarakat yang wilayahnya merupakan tujuan daerah wisata.

Kabag Binops Ditbinmas Polda Bali, AKBP Ni Kadek Suprapti bersama Kompol Dwikora dan Kompol I Made Hadi Hardika sempat mendatangi Banjar Pemamoran, Desa Kuta, Badung, Bali, beberapa hari lalu.

Kedatangan itu disambut Lurah Kuta I Ketut Suwana, Bendesa Adat Kuta I Wayan Wasista, Kepala Lingkungan Banjar Pemamoran I Komang Mas Manuaba, dan Bhabinkamtibmas Kuta Aiptu Tjok Alit Putra.

Pada kesempatan tersebut, AKBP Ni Kadek Suprapti mengajak puluhan warga Pemamoran yang sehari-hari bertugas sebagai Satgas Pantai, Satgas Jagabaya dan Linmas untuk ikut serta menjaga situasi keamanan di wilayah Kuta.

Mengingat wilayah Kuta akan ramai dikunjungi wisatawan setiap akhir bulan Desember, puncaknya pada liburan Natal dan Tahun Baru 2020.

Ia juga menyampaikan, tanggung jawab keamanan bukan hanya tugas Polri, tetapi seluruh elemen masyarakat. Bali sebagai destinasi wisata terbaik di dunia selalu menjadi tempat wisata favorit menghabiskan liburan akhir tahun, Natal dan Tahun Baru. []

Berita terkait
Pemda Lombok Barat Janji Ajak Bali Perang Topat
Perang Topat di Lombok Barat kental dengan kepercayaan sinkretis. karena menyuguhkan Pluralisme yang kuat antara umat Islam dan Hindu.
Curhatan Sukmawati ke Ngabalin Soal FPI dan Kasusnya
Tenaga Ahli Utama Kedeputian IV Kantor Staf Presiden (KSP) Ali Mochtar Ngabalin menceritakan pesan Sukmawati Soekarnoputri soal FPI dan kasusnya.
Ngabalin Anggap Rocky Gerung Amoral
Tenaga Ahli Utama Kedeputian IV Kantor Staf Presiden (KSP) Ali Mochtar Ngabalin menganggap Rocky Gerung amoral, alias tidak berakhlak.
0
Video Jokowi 'Menghadap' Megawati Sangat Tidak Elok Dipertontonkan
Tontonan video Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) yang sedang bertemu dengan Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarno Putri, sangat tidak elok.