Jakarta - Apple diperkirakan akan meluncurkan seri iPhone generasi terbaru, yakni iPhone 12 dalam beberapa minggu mendatang. Ponsel 5G ini juga akan meluncur bersamaan dengan 4 produk Apple lainnya, yakni iPad Air, Apple Watch, headphone, dan HomePod.
Dilansir dari Gizmochina, Rabu, 2 September 2020, perusahaan yang berbasis di Cupertino, California, Amerika Serikat (AS) ini mengharapkan pengiriman sebanyak 80 juta unit iPhone pada akhir tahun ini. Oleh sebab itu, saat ini Apple sudah mulai memproduksi secara massal seri iPhone 12 sebanyak 75 juta unit.
Selain iPhone baru, Apple juga akan meluncurkan iPad Air generasi terbaru yang menampilkan bezel tipis seperti iPad Pro. Selanjutnya perusahaan akan memperkenalkan dua Apple Watch baru, salah satunya kemungkinan merupakan Apple Watch generasi kelima, sedangkan satunya lagi kemungkinan merupakan pengganti seri ketiga.
Tidak hanya itu, raksasa teknologi asal AS itu juga dikabarkan akan meluncurkan sepasang headphone self-branded sebagai pengganti Beats. Lalu Apple juga akan memulai debut untuk HomePod yang lebih kecil dan lebih murah dari pada model aslinya saat ini.[]