Ini Kelebihan dan Kekurangan Mata Uang Kripto

Cryptocurrency atau kripto adalah mata uang digital yang dipakai untuk bertransaksi virtual dalam jaringan internet.
Cryptocurrency (Foto: Tagar/Pexels/Worldspectrum)

Jakarta - Istilah kripto belakang ini dibuat heboh lantaran Pengurus Wilayah Nahdatul Ulama Jawa Timur (PWNU Jatim) mengeluarkan fatwa haram untuk cryptocurrency, karena dinilai mengandung spekulasi yang bisa merugikan orang lain. Namun tahukah anda apa itu yang dimaksud dengan cryptocurrency?

Cryptocurrency atau kripto adalah mata uang digital yang dipakai untuk bertransaksi virtual dalam jaringan internet. Sandi-sandi rahasia yang cukup rumit berfungsi melindungi dan menjaga keamanan mata uang digital ini. 

Kripto merupakan kata yang berasal dari gabungan dua kata, yaitu “cryptography” yang mempunyai arti kode rahasia, dan “currency” yang berarti mata uang.

Walaupun crpytocurrency sudah dikembangkan sejak 1990-an, dan sekitar 10 tahun terakhir mulai dikenal masyarakat global. Beberapa jenis cryptocurrency yang sering digunakan antara lain Litecoin, Ethereum, Monero, Ripple, dan tentu saja Bitcoin. Saat ini sudah ada lebih dari 1.000 cryptocurrency yang beredar di seluruh dunia.

Di era seperti sekarang, penggunaan mata uang digital dalam berbagai transaksi virtual menjadi sesuatu yang umum. Tidak sedikit orang yang menaruh minat investasi pada cryptocurrency. apakah investasi cryptocurrency aman?

Berikut ini uraian penjelasan kelebihan dan kekurangan investasi cryptocurrency.


Kelebihan Cryptocurrency

  1. Potensi harga naik tinggi di masa mendatang.
  2. Dengan teknologi blockchain membuat proses pembayaran mata uang digital berlangsung cepat, aman, dan mudah.
  3. Menghindari pemalsuan uang karena sistem blockchain tidak memungkinkan mata uang sama melakukan dua transaksi berbeda.
  4. Keamanan data pribadi, dengan ini anda bisa melakukan transaksi keuangan tanpa perlu menampilkan identitas asli.


Kekurangan Cryptocurrency

  1. Volatilitas tinggi dimana kondisi ketika nilai mata uang tiba-tiba mengalami kenaikan atau penurunan nilai secara drastis dan dalam waktu cepat.
  2. Sulit memprediksi nilai mata uang di masa depan, berpotensi kerugian lebih besar. Kadang nilai tukar mata uang digital ini juga terlampau tinggi.
  3. Lupa wallet key atau kunci dompet digital. Berinvestasi dengan cryptocurrency mengharuskan anda memiliki dompet digital. Lupa password atau pin masuk dompet digital bisa jadi petaka dalam penyimpanan uang digital tersebut.[]


(Egy Setya Ramadhan)


Baca Juga:

Berita terkait
Penasaran? Begini Cara dan Tips Trading Kripto
Statusnya yang diakui Bappebti membuat kita bisa trading kripto secara legal di Tanah Air. Simak cara dan tips trading kripto.
3 Jenis Trading Kripto yang Harus Kamu Ketahui
Trading kripto sendiri terbagi dalam tiga jenis, berdasarkan periode trading-nya.
Pengaruh Elon Musk terhadap Cryptocurrency atau Kripto
Hubungannya dengan cryptocurrency sangatlah kompleks. Setiap kali Elon Musk men-tweet tentang cryptocurrency, pasar tampaknya bereaksi terhadapnya.
0
Melihat Epiknya Momen Malam HUT DKI Jakarta Lewat Lensa Galaxy S22 Series 5G
Selain hadir ke kegiatan-kegiatan yang termasuk ke dalam agenda perayaan HUT DKI Jakarta, kamu juga bisa merayakannya dengan jalan-jalan.