Helm F1 Michael Schumacher Dilelang Rp 890 Juta

Helm Michael Schumacher dilelang 65.000 dolar AS dalam pelelangan di Paris yang sudah dimulai sejak 5 Februari 2020.
Helm F1 Michael Schumacher Dijual Rp 890 Juta. (Foto: Autoevolution)

Jakarta - Banyak perlengkapan balap milik pembalap legendaris Formula 1, Michael Schumacher yang sudah dilelang. Kali ini, rumah pelelangan ternama RM Sotheby akan melelang helm serat karbon milik Schumi.

Dilansir dari laman Autoevolution, Selasa, 11 Februari 2020, helm yang sudah dilengkapi tanda tangan Michael Schumacher ini dilelang dengan harga jatuh sebesar 65.000 dolar AS atau sekitar Rp 890 juta, dalam pelelangan di Paris yang sudah dimulai sejak 5 Februari 2020.

Sejarahnya, helm ini pernah digunakan Schumi saat ajang Malaysian Grand Prix 2001. Saat itu, dia masih berstatus sebagai pembalap tim Ferrari dan berhasil keluar sebagai juara di ajang balap tersebut.

Helm F1 Michael SchumacherHelm F1 milik Michael Schumacher yang dilelang sudah dilengkapi dengan tanda tangan dirinya. (Foto: Autoevolution)

Namun saat pada ajang Barcelona Grand Prix pada 2013, helm tersebut tidak menemani Schumi dalam keikutsertaannya di ajang balap tersebut. Ternyata, helm tersebut merupakan helm cadangan Schumi, dan beberapa kali dia memakai helm tersebut untuk keperluan iklan.

Michael Scumacher merupakan seorang mantan pembalap F1 asal Jerman. Dia mengawali debutnya di F1 bersama tim Jordan di GP Belgia pada Agustus 1991. Sepanjang karirnya, ia berhasil merebut gelar juara dunia yakni pada tahun 1994, 1995, 2000, 2001, 2002, 2003 dan 2004.

Tidak hanya itu, Schumi juga berhasil mencetak 68 kali pole position (posisi start terdepan), dan 91 kemenangan dari total 155 kali naik podium. Atas torehan tersbut, Schumi dijuluki sebagai dewa di lintasan.

Pada tanggal 28 September 2012, tim Mercedes mengumumkan bahwa Lewis Hamilton akan menggantikan posisi Schumi. Lalu, berselang sepekan, Schumi akhirnya mengumumkan pengunduran dirinya dari ajang F1 di akhir musim 2012 saat lomba F1 memasuki seri Jepang. []

Berita terkait
F1 Bekas Michael Schumacher Dilego Rp 93 Miliar
Mobil balap Formula Satu ini pernah mengantarkan Michael Schumacher meraih gelar juara dunia.
Perkembangan Ferrari dan Awal Sejarahnya
Ferrari melewati perjalanan yang cukup panjang. Pada akhir tahun 1929, seorang pria bernama Enzo Anselmo Ferrari membangun perusahaan Ferrari.
Ferrari Pernah Produksi Sepeda Motor pada 90-an
Ferrari pernah memproduksi sepeda motor pada era 90-an. Pembuatan motor ini sebagai bentuk penghargaan kepada pemilik Ferrari, Enzo Ferrari.
0
Hasil Pertemuan AHY dan Surya Paloh di Nasdem Tower
AHY atau Agus Harimurti Yudhoyono mengaku sudah tiga kali ke Nasdem Tower kantor Surya Paloh. Kesepakatan apa dicapai di pertemuan ketiga mereka.