Harga dan Spesifikasi Suzuki New Baleno Hatchback

PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) resmi meluncurkan New Baleno Hatchback di Jakarta, Jumat, 20 Desember 2019.
Suzuki New Baleno Hatchback. (Foto: Tagar/Dicky Kurniawan)

Jakarta - PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) resmi meluncurkan New Baleno Hatchback di Jakarta, Jumat, 20 Desember 2019. Bertajuk "The Complete Hatchback", New Baleno tampil dengan desain yang lebih modern.

President Director PT SIS, Seiji Itayama, mengatakan kehadiran New Baleno Hatchback ini untuk menyesuaikan kebutuhan masyarakat dalam menunjang kegiatan dan gaya hidup yang dinamis.

"Selama hampir 50 tahun di Indonesia, Suzuki selalu menghadirkan produk-produk yang sesuai dengan kebutuhan masyarakat, oleh sebab itu New Baleno ini hadir dengan eksterior dan interior yang tampil lebih premium dan modern," ujar Seiji.

Suzuki New Baleno HatchbackSuzuki New Baleno Hatchback. (Foto: Tagar/Dicky Kurniawan)

Fitur baru seperti lampu utama LED Projector, Sporty Black Polished Alloy Wheel, Sporty New Bumper Design with New Grill and foglamp design serta spacious cabin with new interior color and pattern juga turut hadir dalam New Baleno Hatchback ini.

"Hal yang membedakan dengan baleno generasi sebelumnya ada di bagian bumper yang lebih sporty juga lampu yang sudah menggunakan LED projector," ujar Head of 4W Product Development and Accessories PT SIS Yulius Purwanto.

Pada bagian dapur pacu, mobil ini dibekali mesin K14B 4 silinder berkapasitas 1.373 cc yang menghasilkan tenaga sebesar 92,4 PS pada 6.000 RPM dan torsi maksimum 130 Nm pada 4.200 RPM.

Suzuki New Baleno HatchbackSuzuki New Baleno Hatchback. (Foto: Tagar/Dicky Kurniawan)

Juga hadir dalam dua pilihan transmisi, yakni manual dengan 5 percepatan dan matic dengan 4 percepatan.

Untuk fitur keselamatan, New Baleno dilengkapi teknologi anti-lock bracking system (ABS), electronic brake-force distribution (EBD), dual SRS airbag, ISOFIX dan new generation platform.

Suzuki New Baleno HatchbackSuzuki New Baleno Hatchback. (Foto: Tagar/Dicky Kurniawan)

New Baleno hadir dalam pilihan warna baru metallic magma gray diluar lima warna yang sudah tersedia yaitu solid fire red, prime stargaze blue, pearl midnight black, metallic premium silver, dan pearl arctic white.

Suzuki membanderol New Baleno Hatchback dengan harga Rp 233,5 juta untuk transmisi otomatis dan Rp 221 juta untuk transmisi manual. Semua harga On The Road (OTR) Jakarta. []

Berita terkait
Suzuki Ertiga Raih Lima Bintang Fitur Keselamatan
Suzuki All New Ertiga meraih rating lima bintang dalam fitur keselamatan dan penumpang, termasuk anak-anak.
Suzuki India Rilis SUV Mungil Terbaru
Suzuki India merilis mobil SUV kompak S-Presso dan meramaikan persaingan mobil kecil di sana.
Bedah Fitur Melimpah Suzuki Jimny Generasi Keempat
Generasi Suzuki Jimny keempat yang punya fitur-fitur eksklusif dan tangguh resmi diluncurkan di ajang GIIAS di Tangerang.
0
Emma Raducanu dan Andy Murray Optimistis Bertanding di Wimbledon
Raducanu, 19 tahun, akan melakukan debutnya di Centre Court ketika dia bermain melawan petenis Belgia, Alison van Uytvanck