Guyon Soal Mati Listrik, Netizen Bully Anies Baswedan

Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan kembali menjadi bahan bully netizen.
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan di Gedung DPRD DKI, Jakarta Pusat (22/7/2019). (Foto: Antarta/Susylo Asmalyah)

Jakarta - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan kembali menjadi bahan bully netizen. Dengan caranya, ia menyikapi masalah pemadaman listrik yang terjadi di wilayahnya pada Minggu, 4 Agustus 2019. Bukannya berkoordinasi dengan pejabat PLN DKI Jakarta, pada Senin pagi ia justru ber-guyon dengan akun Twitter miliknya.

"Selamat pagi teman-teman, terkait terhentinya aliran listrik. Jutaan kulkas tak berfungsi. Periksa dulu makanan/minuman di kulkas, pastikan jangan ada yang mengkonsumsi makanan/minuman yang telah basi," cuit akun @aniesbaswedan pada Senin pagi.

Cuitan Anies BaswedanCuitan Anies Baswedan mengenai pemadaman listrik tersebut menimbulkan beragam respon dari netizen. (Foto: Twitter/aniesbaswedan) 

Sontak cuitan Gubernur yang sudah setahun tidak memiliki wakil ini menjadi bahan pembicaraan netizen. 

Tidak sedikit warganet yang merespon keras cuitan Anies. Seperti yang diungkapkan akun @putri_1979.

"Memang benar apa kata banyak orang kalau pak @aniesbaswedan ini Gubernur hanya pandai rangkai kata tapi gagal menata kota,"

Pegiat sosial media Permadi Arya tidak ketinggalan untuk merespon cuitan Anies.

"yang basi itu jutaan kata2 tanpa kerja," cuit @permadiaktivis singkat.

Ada pula netizen yang merespon cuitan Anies dengan nada satir.

"ini seriusan seorang pejabat yang kasih himbauan kayak gini ??," cuit akun @ApriliaLin.

Bagaimana dengan jutaan kata-kata manis yang telah basi.

Begitu juga dengan akun @sandalista1789.

"Bagaimana dengan jutaan kata-kata manis yang telah basi?," cuitnya.

Pemadaman listrik di Jakarta dan beberapa daerah lain di Pulau Jawa mengakibatkan kelumpuhan sejumlah fasilitas publik.

Tidak hanya itu, pemadaman sejak Minggu Siang tersebut juga mengakibatkan kebakaran di sejumlah titik se-Jakarta.

Anies Baswedan kemudian meninjau sejumlah fasilitas publik yang terimbas pemadaman listrik sejak hari Minggu kemarin.

Beberapa fasilitas tersebut seperti MRT dan rumah sakit tidak luput dari pengamatan mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan ini.

Baca juga:

Berita terkait
0
JARI 98 Perjuangkan Grasi untuk Ustadz Ruhiman ke Presiden Jokowi
Diskusi digelar sebagai ikhtiar menyikapi persoalan kasus hukum yang menimpa ustaz Ruhiman alias Maman.