Foto: Peringatan Hari Batik Nasional di Berbagai Daerah

2 Oktober menjadi perayaan Hari Batik Nasional setiap tahunnya, setelah UNESCO menetapkan batik sebagai warisan budaya asli Indonesia.
Perajin menyelesaikan proses pembuatan motif batik di Desa Klampar, Pamekasan, Jawa Timur, Rabu, 2 Oktober 2019. (Foto: Antara/Saiful Bahri)

Jakarta - Setelah ditetapkannya batik sebagai warisan kemanusiaan untuk budaya lisan dan nonbendawi oleh UNESCO pada 2 Oktober 2009. Berdasarkan keputusan tersebut, tanggal 2 Oktober menjadi perayaan Hari Batik Nasional setiap tahunnya.

Berbagai macam bentuk dilakukan untuk memperingati Hari Batik Nasional, di sejumlah daerah mulai dari Aparatur Sipil Negara (ASN) hingga pelajar ikut merayakannya dengan cara yang berbeda-beda.

Hari BatikSejumlah peserta menggunakan sarung batik mengikuti upacara peringatan Hari Batik Nasional di halaman Museum Batik, Pekalongan, Jawa Tengah, Rabu, 2 Oktober 2019. (Foto: Antara/Harviyan Perdana Putra)

Hari BatikPerajin menyelesaikan proses pembuatan motif batik di Desa Klampar, Pamekasan, Jawa Timur, Rabu, 2 Oktober 2019. (Foto: Antara/Saiful Bahri)

Hari BatikAparatur Sipil Negara (ASN) Sekretariat Pemko Banda Aceh mengenakan pakaian batik dalam rangka memperingati Hari Batik Nasional 2019 di halaman Balaikota, Banda Aceh, Aceh, Rabu, 2 Oktober 2019. (Foto: Antara/Irwansyah Putra)

Hari BatikPetugas polisi wanita (Polwan) berpakaian batik melayani pembuatan Surat Izin Mengemudi (SIM) di Kantor Satlantas Polres Tegal, Jawa Tengah, Rabu, 2 Oktober 2019. (Foto: Antara/Oky Lukmansyah)

Hari BatikSejumlah siswa SD belajar membatik di Kampung Batik Neglasari, Cibuluh, Kota Bogor, Jawa Barat, Rabu, 2 Oktober 2019. (Foto: Antara/Arif Firmansyah)







Berita terkait
Batik dan Kebaya Modern Krisdayanti di Pelantikan DPR
Krisdayanti tampil ayu dengan mengenakan kain batik dipadu kebaya modern warna merah terang di acara pelantikan anggota DPR periode 2019-2024.
Persembahan Google Doodle untuk Hari Batik Nasional
Hari Batik Nasional diperingati 2 Oktober setiap tahunnya. Browser raksasa ini turut menyemarakkan dengan mengeluarkan Google Doodle.
Batik Nitik Akan Jadi Produk Indikasi Geografis DIY
Batik tulis Nitik Yogyakarta dengan morif nitik sebagai indikasi geografis Yogyakarta didaftarkan ke Kemenkumham untuk HKI
0
Video Jokowi 'Menghadap' Megawati Sangat Tidak Elok Dipertontonkan
Tontonan video Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) yang sedang bertemu dengan Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarno Putri, sangat tidak elok.