Dorce Gamalama Diterima Kerja Jadi Sopir Raffi Ahmad

Bintang dunia hiburan senior Dorce Gamalama mengaku telah diterima menjadi sopir pribadi Raffi Ahmad.
Dorce Gamalama akhirnya diterima Raffi Ahmad sebagai sopir pribadi. (Foto: Instagram/dg_kcp)

Jakarta - Bintang dunia hiburan senior Dorce Gamalama mengaku telah diterima menjadi sopir pribadi Raffi Ahmad, setelah beberapa waktu lalu melamar pekerjaan kepada suami Nagita Slavina itu lantaran telah bangkrut dan mengalami kesulitan keuangan.

Pengakuan itu disampaikan Dorce lewat unggahan video singkat di laman Instagram miliknya pada Selasa, 9 Juni 2020. Dengan wajah berseri-seri, ia mengucap syukur bisa mendapatkan pekerjaan baru.

"Assalamualaikum, wajah saya bersih berseri-berseri. Alhamdulillah saya uda di terima oleh Raffi Ahmad untuk kerja. Insya allah mulai hari Rabu uda mulai kerja. Alhamdulillah, alhamdulillah semoga segala niat dan apa yang saya inginkan di jabah smaa Allah Subahana Wataalla dan diterima oleh bapa Raffi Ahmad. Ass walaikum waramatullahi wabarakatu," kata Dorce dalam video tersebut.

Dorce GamalamaDorce Gamalama akhirnya diterima Raffi Ahmad sebagai sopir pribadi. (Foto: Instagram/dg_kcp)

Namun, beragam respon yang singgah di kolom komentar justru menilai pengakuan Dorce hanyalah settingan semata. Beberapa warganet juga menuding drama kebangkrutan presenter senior itu merupakan proyek Rans Entertaiment menaikkan popularitas Dorce kembali ke dunia hiburan Tanah Air.

"Proyek baru mereka guys, ini cuma settingan buat konten mereka. Jangan diseriusin !!!" tulis akun @wahyuni_mahony.

"Paling2 nih, proyek d RANS jadi kyk talkshow doceshow2," kata akun @iyyaas menimpali.

"Kok bawa bawa Allah yaa?? Duit banyak bs buka usaha ,tp kerja jd supir ?gaji brp?? Kalaupun cm gimmick tp kok tega ya bawa bawa Allah? Busuk jiwa mu om," kata akun @luccylagi.

Sebelumnya pada Minggu, 7 Juni 2020, Dorce Gamalama membuat pengakuan mencengangkan mengenai keinginannya menjadi sopir pribadi Raffi Ahmad. Hal tersebut dikarenakan sang komedian mengalami kebangkrutan dan sedang berusaha mencari penghasilan untuk bertahan hidup.

"Dari mulai puasa saya sms-an sama Raffi dan dibales, alhamdulillah, saya bilang 'Fi, bunda mau kerja sama kamu deh jadi sopir', tapi Raffi kayak nggak percaya gitu, aku sih serius, benar deh, pengin kerja sama Raffi, orangnya baik, aku bisa bawa mobil, Raffi kan mobilnya banyak. Insyaallah aku nggak nyolong, aku jujur, aku amanah, mudah-mudahan aku bisa kerja sama Raffi sebagai sopir, mudah-mudahan aja Raffi mau terima aku," ujar Dorce dalam sebuah video di Instagram dikutip Tagar Selasa, 9 Juni 2020.

Lewat video juga Dorce mengungkap dirinya bangkrut. Kini, hanya memiliki sejumlah rumah, mobil serta sisa deposit uang senilai Rp 3 miliar. Pengakuan tersebut kemudian menuai respon beragam dari warganet.

Baca juga: Kabar Dorce Gamalama Sakit, Ini Kondisi Terkininya

"Kalo Dorce ngaku bangkrut aja begini, lalu saya ini apa?," tulis @shitlicious.

"Bangkrutnya dorce = suksesku," komentar @muktisatria__.

"Miskinnya dia impian gua," tulis @afinwirdi.

Berita terkait
Raffi Ahmad Beberkan Kedekatan Sule dengan Mama Amy
Presenter Raffi Ahmad menceritakan ihwal adanya kedekatan antara sang bunda, Amy Qanita alias Mama Amy, dengan komedian Sule.
Ajukan Rehabilitasi, Dwi Sasono Masih Ditahan Polisi
Artis peran Dwi Sasono masih ditahan Polres Metro Jakarta Selatan dengan status tersangka atas kasus narkoba.
Hanung Bramantyo Ceritakan Kehamilan Zaskia Mecca
Dalam sebuah wawancara eksklusif bersama Tagar, Hanung Bramantyo mengaku kehamilan Zaskia Adya Mecca tidak direncanakan.
0
Investasi Sosial di Aceh Besar, Kemensos Bentuk Kampung Siaga Bencana
Lahirnya Kampung Siaga Bencana (KSB) merupakan fondasi penanggulangan bencana berbasis masyarakat. Seperti yang selalu disampaikan Mensos.