Disdukcapil Tangsel Buka Pelayanan Cetak KTP di Mal

Disdukcapil Kota Tangsel membuka kembali pelayanan pencetakan KTP elektronik (e-KTP) di sejumlah mal mulai Senin, 3 Agustus 2020.
Kartu Tanda Penduduk atau KTP. (Ilustrasi)

Tangerang Selatan - Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Kota Tangerang Selatan (Tangsel) membuka kembali pelayanan pencetakan KTP elektronik (e-KTP) dengan Anjungan Dukcapil Mandiri (ADM) di sejumlah mal mulai Senin, 3 Agustus 2020.

Kepala Disdukcapil Tangsel Dedi Budiawan mengatakan, e-KTP dan Kartu Identitas Anak (KIA) bisa dilakukan secara mandiri jika sudah dapat dioperasikan.

Dua mal (Teras Kota dan Living Word) bisa mencetak hingga 150 per hari. Kalau BP (Bintaro Plaza) belum untuk KTP, hanya KIA.

"Masyarakat bisa ke mal sambil bikin e-KTP atau KIA, biar lebih mudah bagi masyarakat," ucap Dedi, Minggu, 2 Agustus 2020.

Dedi mengatakan, masyarakat cukup mengunjungi mal-mal yang terdapat mesin ADM, seperti Teras Kota Serpong, Living World Alam Sutera, dan Bintaro Plaza.

"Dua mal (Teras Kota dan Living Word) bisa mencetak hingga 150 per hari. Kalau BP (Bintaro Plaza) belum untuk KTP, hanya KIA," ujar Dedi.

Sebelumnya, Disdukcapil Kota Tangsel terus membuka seluruh layanan kependudukan bagi warga, tak terkecuali selama Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB).

"Operasional layanan kependudukan tetap berjalan, semua dilakukan jarak jauh dengan media internet dan WhatsApp," ujar Dedi. []

Berita terkait
Benyamin Davnie di Pilkada Tangsel Ditinggal Nasdem
Benyamin Davnie ditinggal partainya bernaung, yaitu Partai Nasdem pada Pilkada Tangerang Selatan (Tangsel). Hal itu tak menyurutkan semangatnya.
Pengamat: Pilkada Kota Tangsel Eliminasi Isu Dinasti
Adib Miftahul mengatakan untuk pertama kali dalam sejarah Pilkada Kota Tangsel ada pertarungan para dinasti politik.
Kabar Gembira, Pemkot Tangsel Izinkan Bioskop Buka
Pemkot Tangsel telah memberikan sejumlah kelonggaran baru bagi sektor usaha, salah satunya mengizinkan bioskop untuk kembali beroperasi.
0
Ini Alasan Mengapa Pemekaran Provinsi Papua Harus Dilakukan
Mantan Kapolri ini menyebut pemekaran wilayah sebenarnya bukan hal baru di Indonesia.