Debat Publik Pilwalkot Makassar ke 3 di Jakarta, Ini Alasanya

KPU Makassar kembali menggelar debat ke tiga Pilwalkot Makassar, namun debat ke tiga ini bukan di Makassar tapi kembali di Jakarta.
Komisioner KPU Makassar, Endang Sari, saat jumpa pers di salah satu hotel di bilangan Jalan Andi Djemma, Kota Makassar, Senin 30 September 2020 malam. (Foto: Tagar/Lodi Aprianto)

Makassar - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Makassar kembali akan menggelar debat ketiga pasangan calon Pemilihan Wali Kota Makassar, pada Jumat 4 Desember 2020, mendatang. Rencananya, debat terakhir ini kembali akan dilaksanakan di Jakarta.

Komisioner KPU Makassar, Endang Sari, mengatakan, pelaksanaan debat ketiga ini dengan sangat terpaksa dilaksanakan di luar Kota Makassar. Hal tersebut, karena pihak kepolisian dari Polrestabes Makassar tidak merekomendasikan debat terakhir ini dilaksanakan di Makassar.

Debat nantinya ini bukan lagi malam hari, tapi kami usahakan siang. Karena setelah rangkaian debat, kami langsung terbang ke
Makassar.

"Tidak ada pilihan alternatif atau opsi lain untuk dilaksanakan di Kota Makassar. Dan Polrestabes tetap merekomendasikan agar debat dilaksanakan di luar Makassar. Oleh karena itu, kami akan laksanakan debat ke tiga ini di Jakarta," kata Endang saat jumpa pers di salah satu hotel dibilangan Jalan Andi Djemma, Kota Makassar, Senin 30 September 2020.

Menurut Endang, Polrestabes Makassar tidak merekomendasikan kegiatan debat ketiga dilaksanakan di Makassar karena pertimbangan keamanan dan juga protokol Covid-19.

Bahkan, Polisi minta agar debat ketiga ini ditiadakan saja, karena Makassar masuk zona merah Covid-19 dan Pilkada serentak di Indonesia.

"Kami diberikan alternatif oleh polisi, jika debat ditiadakan saja. Tapi kami rasa debat publik ini harus dilaksanakan. Debat publik sangat penting," tambahnya.

Namun, pihak KPU Makassar mengaku berat kalau debat ketiga harus digelar di luar Makassar.

"Agak berat bagi kami untuk meninggalkan Makassar di saat hari pemilihan tersisa beberapa hari lagi, karena ada persiapan hari H yang sangat krusial, seperti distribusi logistik, Bimtek KPPS, data pemilih, kesiapan SDM, serta persiapan laporan dana kampanye yang harus fokus kami kawal di Makassar," bebernya.

Tapi, karena tidak ada alternatif lain dari Polisi, sehingga debat akan dilaksanakan di Jakarta. Polrestabes Makassar juga telah berjanji akan memback-up full perhelatan debat ketiga ini di Jakarta.

"Debat nantinya ini bukan lagi malam hari, tapi kami usahakan siang. Karena setelah rangkaian debat, kami langsung terbang ke
Makassar," ujarnya.

Diketahui, debat kali ini adalah debat ketiga atau terakhir. Debat pertama digelar di studio Kompas TV Jakarta, pada Sabtu 7 November 2020. Kemudian debat ke dua digelar di studio INewsTV Jakarta, Selasa 24 November 2020 lalu. []

Berita terkait
Pria di Makassar Tikam Ipar Hingga Tewas, Ini Penyebabnya
Seorang pria di Makassar menikam suami dari adiknya sendiri dengan badik. Akibatnya korban meninggal dunia. Ini penyebabnya.
Endang Sari: Debat Ketiga Pilwalkot Digelar di Makassar
Komisi Pemilihan Umum Kota Makassar tetap akan menggelar debat ketiga di Makassar. Ini penjelasan KPU.
Generasi Milenial Inisiasi Hadirnya Sport Tourism di Makassar
Generasi milenial inisiasi hadirnya sport tourism konsep island shopping dengan Jet Ski di Makassar
0
Hasil Pertemuan AHY dan Surya Paloh di Nasdem Tower
AHY atau Agus Harimurti Yudhoyono mengaku sudah tiga kali ke Nasdem Tower kantor Surya Paloh. Kesepakatan apa dicapai di pertemuan ketiga mereka.