Cedera Otot, Ibrahimovic Bisa Pulih Lebih Cepat

Striker AC Milan Zlatan Ibrahimovic cedera otot yang membuat dia bisa pulih lebih cepat. Namun dia berpacu dengan waktu untuk segera pulih.
Striker AC Milan Zlatan Ibrahimovic (kiri) cedera otot pada betis yang membuat dia bisa pulih lebih cepat. Namun dia berpacu dengan waktu untuk segera pulih sebelum Serie A Italia selesai. Bila Ibrahimovic absen, posisinya digantikan Rafael Leao (kanan). (Foto: acmilan.com)

Jakarta - Striker gaek Zlatan Ibrahimovic hanya cedera otot di bagian betis yang membuat dia bisa pulih lebih cepat. Hanya, Ibrahimovic dan AC Milan berpacu dengan waktu karena kompetisi Serie A Italia kemungkinan digulirkan kembali pada 13 Juni 2020.

Cedera otot yang dialami Ibrahimovic saat latihan pada Senin, 25 Mei 2020, dinilai tidak terlalu serius dibandingkan cedera tendon achilles yang butuh waktu pemulihan lebih lama. Semula mantan striker Manchester United ini diduga mengalami cedera tendon. Cedera yang pernah dialaminya pada Januari lalu. 

Tendon achilles merupakan tendon besar di belakang pergelangan kaki yang menghubungkan otot betis ke tulang tumit. Otot-otot ini penting untuk berjalan, berlari dan melompat. 

AC Milan mengumumkan bahwa Zlatan Ibrahimovic mengalami cedera otot soleus di bagian kanan saat sesi latihan kemarin. Bagian tendon achilles tidak ada masalah

Pentingnya tendon achilles bagi pesepak bola menjadikan kompetisi berakhir lebih cepat bagi Ibrahimovic bila mengalami cedera di bagian tubuh itu. Bahkan pelatih Stefano Pioli sudah mengantisipasi dengan mengubah strategi dan skema bermain. 

Dengan mempertahankan skema 4-2-3-1, striker Rafael Leao menjadi ujung tombak tunggal menggantikan Ibrahimovic. Sedangkan Daniel Maldini ditugaskan sebagai trequartista. Pioli juga bisa mengubah menjadi 4-3-3 dengan menempatkan Leao yang ditopang Samu Castillejo dan Ante Rebic di sayap.

Namun setelah menjalani pemeriksaan, Milan menyatakan bila Ibrahimovic dinyatakan hanya cedera otot pada betis kanan. Ini menjadikan pemulihan eks penyerang Juventus tersebut bakal lebih cepat. 

"AC Milan mengumumkan bahwa Zlatan Ibrahimovic mengalami cedera otot soleus di bagian kanan saat sesi latihan kemarin. Bagian tendon achilles tidak ada masalah. Pemain tetap akan menjalani pemindaian pada 10 hari mendatang." Demikian keterangan resmi dari klub terkait cedera peman berusia 38 ini. 

Ibrahimovic dan Milan Berpacu dengan Waktu

Meski hanya cedera otot, namun Ibrahimovic dan Milan tetap berpacu dengan waktu. Pasalnya, striker yang direkrut kembali oleh Rossoneri pada Januari lalu itu diperkirakan beristirahat selama satu bulan. Sedangkan kompetisi Serie A digulirkan kembali pada 13 Juni. 

Karena tak bisa mengikuti latihan bersama tim, dirinya pun lebih banyak menjaga kebugaran di gym. Selain itu, eks pemain Barcelona ini tetap menjalani perawatan atas cederanya.

Namun Milan sedikit diuntungkan karena liga menyelesaikan pertandingan yang tertunda lebih dulu. Ada 4 pertandingan tertunda, yaitu Inter Milan yang menjamu Sampdoria. 

Baca juga: 

Revolusi AC Milan Korbankan Maldini dan Ibrahimovic

Ante Rebic, Andalan Milan Bila Ibrahimovic Pergi

Sedangkan Atalanta yang lolos ke perempat final Liga Champions menghadapi tamunya, Sassuolo. Untuk 2 pertandingan lainnya, Torino melawan Parma dan tuan rumah Verona menghadapi Cagliari. 

Kompetisi baru sepenuhnya dimulai pada 20 Juni 2020. Ini menjadikan Ibrahimovic memiliki kesempatan memulihkan diri dan bisa kembali memperkuat Milan di kompetisi. 

Persoalan lain, kontrak Ibrahimovic akan berakhir pada 30 Juni 2020. Ini berarti dia sudah menyelesaikan kontrak meski kompetisi masih berjalan. Belum ada kepastian apakah kontraknya diperpanjang satu tahun lagi atau Milan hanya ingin menambah satu bulan lagi sampai liga selesai. []

Berita terkait
Ibrahimovic Cedera, AC Milan Ubah Strategi Bermain
AC Milan kehilangan striker Zlatan Ibrahimovic saat Serie A Italia digulirkan. Pelatih Stefano Pioli harus ubah strategi bermain tanpa Ibrahimovic.
Cedera, Ibrahimovic Terancam Absen Perkuat Milan
AC Milan terancam tidak diperkuat striker Zlatan Ibrahimovic saat Serie A Italia digulirkan kembali. Ibra alami cedera yang membuat dia menepi.
Ibrahimovic Bertahan di AC Milan Bukan Soal Uang
Bukan soal uang bila striker Zlatan Ibrahimovic ingin bertahan di AC Milan. Namun nasib dia tergantung pada calon pelatih Milan Ralf Rangnick.
0
Elon Musk Sebut Pabrik Mobil Baru Tesla Rugi Miliaran Dolar
Pabrik mobil baru Tesla di Texas dan Berlin alami "kerugian miliaran dolar" di saat dua pabrik kesulitan untuk meningkatkan jumlah produksi