Buka Bisnis Ini di Desa, Tak Kalah Untung dengan di Kota

Saat ini Anda sedang mencari ide bisnis, tapi tinggal di kota besar? Tenang, bisnis di desa juga tidak kalah menguntungkan seperti bisnis di kota.
Membuka bisnis di desa (Foto: Tagar/Freepik/Pressfoto)

Jakarta – Saat ini Anda sedang mencari ide bisnis, tapi tinggal di kota besar? Tenang, bisnis di desa juga tidak kalah menguntungkan seperti bisnis di kota. Sebagian besar mindset masyarakat kita masih beranggapan membuka bisnis di desa tidak menguntungkan.

Membuka bisnis di kota maupun di desa semua memiliki rintangannya masing-masing. Membuka bisnis di perkotaan tidak menjamin bisnis sukses. Jika Anda mau membuka usaha di daerah pedesaan, tidak perlu khawatir lagi. Meski peluang usaha di desa tak seluas di wilayah perkotaan, bukan berarti tidak ada bisnis yang tidak berpotensi meraih sukses walau di desa.

Kesuksesan bisnis dapat dirasakan oleh siapa saja dan dimana saja. Bagi Anda yang tinggal di desa, jangan berkecil hati. Anda bisa membangun dan mengembangkan desa dengan peluang usaha yang menjanjikan untuk digarap di desa. Berikut ini rekomendasi bisnis yang bisa Anda lakukan di daerah pedesaan.


Berternak

Persediaan pakan hewan ternak di desa sangat berlimpah, khususnya kerbau, ayam, bebek, sapi, dan kambing. Anda bisa melepasnya di hamparan rumput atau memotongnya dan membawa ke rumah. Selain itu, Anda juga bisa budidaya ikan. Membuka bisnis ternak di pedesaan juga tidak kalah menguntungkan, karena masyarakat di desa juga membutuhkan bahan makanan hewani.


Toko kelontong

Toko kelontong menyediakan banyak hal untuk kebutuhan hidup masyarakat sehari-hari. Anda bisa menjual berbagai jenis bahan makanan atau peralatan rumah tangga. Mulai dari kebutuhan pokok seperti, beras, daging, sayuran, buah, minyak goreng, telur, susu, gula, garam, dan lainnya bahkan persediaan minyak tanah dan gas elpiji. 

Membuka toko kelontong di desa masih terbilang menguntungkan, sebab untuk memenuhi kebutuhan tersebut masih jarang yang menjualnya. Atau bahkan harus ke kota untuk membeli kebutuhan sehari-hari. Jika Anda tinggal di desa, ini bisnis yang cocok untuk dilakukan. Anda bisa memulainya dengan mencicil menjual sembako dalam jumlah yang sedikit terlebih dahulu.


Bidang pertanian

Anda bisa mendirikan bisnis pertanian dengan berbagai varian tanaman yang pastinya harus sesuai dengan kondisi alam di desa. Anda dapat membuka bisnis pertanian dengan memulainya dari ukuran kecil dahulu. 

Untuk mempelajari bagaimana cara bertani tumbuhan tersebut dengan tepat. Jika tanaman dapat berkembang dengan baik, hasil panen inilah yang bisa Anda jadikan bisnis dengan menjualnya ke pasar.


Toko kelistrikan

Membuka jenis usaha ini di desa dapat dikatakan ide yang bagus. Di desa tentunya kebutuhan alat kelistrikan masih jarang ditemui. Jika tidak ada toko yang menjual alat kelistrikan, masyarakat akan pergi ke kota hanya untuk membeli alat kelistrikan. 

Selain itu membuka bisnis ini akan mendatangkan keuntungan jika sedang ada proyek pembangunan. Oleh karenanya, membuka bisnis alat kelistrikan diharapkan mendatangkan banyak konsumen di desa.


Toko bahan bangunan

Menjual bahan-bahan bangunan juga tidak kalah pentingnya dengan toko kelistrikan. Perkembangan pembangunan di desa setiap tahunnya pasti mengalami kenaikan. Anda bisa menjual berbagai peralatan dan kebutuhan untuk membangun, seperti semen, ember, sendok pengaduk semen, dan alat-alat bangunan lainnya. 

Karena jumlah toko alat bangunan yang masih jarang di desa, Anda dapat menetapkan harga jual yang lebih tinggi karena memperhitungkan jarak tempuh antara desa dan kota yang membutuhkan bahan bakar tidak sedikit.


Tempat cukur

Membuka bisnis ini di desa akan memberikan berkah tersendiri kepada masyarakat desa. Jika Anda memiliki keahlian dalam mencukur rambut, sebaiknya buka bisnis tersebut di pedesaan. Jarangnya tempat cukur di desa artinya bisnis Anda jauh dari persaingan dan cenderung ramai konsumen. 

Sesuaikan tarif cukur dengan kondisi perekonomian di desa, jangan terlalu mahal. Pastikan Anda selalu up to date mengenal tren gaya rambut yang saat ini banyak diminati.


Membuka tempat kursus

Ilmu yang Anda dapatkan dari bangku sekolah atau perkuliahan jangan disimpan sendiri. Anda bisa mencoba membuka usaha bimbingan belajar di desa. Bisnis ini dapat berkembang dengan pesat karena tenaga pengajar di desa masih terbatas. Tidak perlu membuka bimbel untuk semua mata pelajaran. Cukup mata pelajaran yang paling Anda kuasai saja agar ilmu yang dibagikan ke anak-anak menjadi lebih maksimal.

Itulah beberapa ide bisnis yang bisa dilakukan di daerah pedesaan. Membuka bisnis di desa tidak seburuk yang ada di benak masyarakat. jika Anda cermat melihat peluang ini, membuka bisnis di desa justru mendatangkan banyak keuntungan, atau bahkan melebihi keuntungan bisnis di kota.[]


(Egy Setya Ramadhan)

Baca Juga:

Berita terkait
Baru Buka Usaha? Ini Tips Mengembangkan Bisnis Bagi Startup
Banyak sekali perusahaan startup yang bermunculan pada beberapa tahun belakangan ini. Nah, begini tips mengembangkan bisnis bagi startup.
Peluang Bisnis Reseller dan Kelebihannya
Sistem jualan dengan cara menjadi reseller ini menjadi tren di Indonesia dalam beberapa tahun belakangan ini.
Kiprah Sukses Bisnis Skincare Noni Beauty Skin (NBS), Kini Ada 23.495 Reseller dan Agen
Noni Ayi merupakan pengusaha kecantikan yang dulunya adalah seorang pekerjan biasa, kini telah memiliki puluhan ribu reseler, agen dan stockist.
0
Massa SPK Minta Anies dan Bank DKI Diperiksa Soal Formula E
Mereka menggelar aksi teaterikal dengan menyeret pelaku korupsi bertopeng tikus dan difasilitasi karpet merah didepan KPK.