Bubuk Kopi Sebagai Alternatif Ampuh Usir Nyamuk

Bau kopi ternyata tidak disukai oleh serangga sehingga dimanfaatkan untuk mengusir serangga. Selain itu kopi juga digunakan untuk mengusir nyamuk.
Bubuk Kopi. (Foto: Tagar/Pixabay)

Jakarta - Banyak serangga yang tidak menyukai bau kopi yang kuat dan nyamuk adalah salah satu diantara serangga-serangga tersebut!

Hal itu disebabkan karena ampas kopi memiliki aroma yang sangat kuat, dan bahkan lebih kuat ketika dibakar. Banyak orang yang percaya jika aroma kuat dari ampas kopi yang dibakar dapat secara alami mengusir nyamuk.

Membakar ampas kopi merupakan suatu usaha untuk memblokir nyamuk untuk melacak manusia dari emisi karbondioksida yang dihembuskan secara alami, yang seringkali nyamuk gunakan sebagai sinyal ketika ingin menggigit manusia.

Bagaimana cara mengusir nyamuk dengan kopi? Berikut adalah keterangan lengkap dari Rentokil.


Bahan-bahan:

  • Ampas kopi bekas
  • Aluminium foil
  • Piring atau mangkuk kaca
  • Arang panas


Langkah-langkah:

  1. Ambil ampas kopi bekas yang ada di dalam mesin pembuat kopi Anda.
  2. Pindahkan ke wadah sementara dan letakkan di tempat yang sejuk hingga ampas kopi benar-benar kering.
  3. Setelah ampas kopi telah kering, masukkan ampas kopi ke dalam mangkuk atau piring kaca yang dialasi dengan aluminium foil (hindari menggunakan mangkuk atau piring plastik karena mudah terbakar).
  4. Nyalakan ampas kopi dengan menggunakan arang panas, diamkan hingga ampas kopi kering terbakar dan mengeluarkan asap.
  5. Setelah ampas kopi mulai terbakar dan berasap, letakkan di tempat atau lokasi seperti di atas meja atau lemari untuk hasil terbaik.


Baca juga


Berita terkait
Dua Hal yang Harus Kamu Tahu Sebelum Membuat Kopi
Memilih bahan bukan perkara remeh. Sebab, kopi yang enak dimulai dari bagaimana memilih bahan yang tepat, seperti jenis biji kopi.
7 Manfaat Masker Kopi untuk Wajah
Manfaat masker kopi yang tak jarang orang ketahui.
Tahu Kopi Hijau? Simak Perbedaannya dengan Kopi Hitam
Kopi hijau atau green coffee saat ini popular di kalangan pencinta kopi dunia. Perbedaannya dari kopi hitam adalah proses pengolahan biji kopi.