Bobol Kaca Mobil, Rp 100 juta Raib di Jepara

Uang senilai Rp 100 juta milik Fachrudin, warga Desa Mulyoharjo, Kecamatan Jepara‎, Jawa Tengah raib dicuri maling, dengan modus bobol kaca mobil.
Kaca mobil Brio bernomor polisi K 9226 L sebelah kiri rusak karena dipecah oleh komplotan pencuri. Kejadian itu berlangsung di kawasan Shooping Centre Jepara Jateng, Rabu, 28 Agustus 2019. (Foto: Tagar/ Padhang Pranoto)

Jepara - Uang senilai Rp 100 juta milik Fachrudin, warga Desa Mulyoharjo, Kecamatan Jepara‎, Jawa Tengah raib dicuri maling. Modusnya, pencuri membobol kaca mobil yang sedang terparkir, saat pemiliknya membeli sate.

Kejadian itu berlangsung pada Rabu, 28 Agustus 2019, pukul 11.40. Saat itu, Fachrudin baru saja mengambil uang untuk gaji karyawannya di sebuah bank.

Setelah selesai mengambil uang senilai seratus juta rupiah, dia berputar-putar hendak mencari tempat fotokopi dengan menggunakan mobil Brio bernomor K 9226 L. Namun, tak menemukan tempat fotokopi yang dituju.

Pelaku memang sudah mengikutinya, semenjak keluar dari bank.

Karena sudah waktu makan siang, Fachrudin lantas berhenti di sebuah warung sate di kawasan Shopping Centre Jepara. Tanpa curiga, dirinya memarkirkan mobilnya itu di depan ruko handphone. Sementara, warung sate tersebut, berjarak sekitar dua meter dari tempatnya memarkirkan kendaraannya.

Sayangnya, begitu keluar dari warung sate, kaca mobil sisi kiri sudah dalam kondisi rusak. Bahkan, uang yang disembunyikan dibawah jok mobilnya itu telah raib.

"Sebenarnya saya sudah mengantisipasi, tas yang tidak ada isinya saya taruh di atas jok. Terus uangnya saya taruh di bawah. Tapi, pencurinya mungkin sudah tahu dan menggondol uang yang sedianya untuk membayar gaji karyawan saya," tutur Fachrudin, saat berada di Mapolres Jepara, Rabu, 28 Agustus 2019.

Dia menduga pelaku memang sudah mengikutinya, semenjak keluar dari bank. Hal itu dikuatkan dengan keterangan pemilik warung sate, yang melihat beberapa orang asing yang nongkrong di sekitar tempat kejadian.

Menurut dia, pelaku adalah gerombolan yang berjumlah empat orang. Dua diantaranya menaiki motor, dan dua sisanya menaiki mobil.

"Waktu itu menurut keterangan orang di sekitar, orang yang naik mobil turun dan menyuruh tukang parkir yang memarkir mobil saya untuk beli air mineral. Dari hal itu, kemudian ia bisa leluasa beraksi. Kejadiannya cepat sekali dan saya tidak mendengar ada suara kaca pecah," ujar dia. .

Kasus tersebut, saat ini dalam penanganan Polres Jepara. Kaur Bin Ops (KBO) Reserse Kriminal Polres Jepara Iptu Hadi Riyono mengungkapkan jajarannya sedang melakukan penyelidikan terhadap kasus tersebut.

"Olah tempat kejadian perkara dan meminta keterangan sejumlah saksi sudah dilakukan. Selanjutnya kami akan berusaha mengungkap kejadian ini, meskipun tidak mudah tetapi akan dilakukan oleh tim kami," ucap Hadi.[] 

Berita terkait
Tidak Digaji, Pengurus Partai Berkarya Bobol Kantor
Polsek Tenggilis Mejoyo berhasil menangkap dua orang pembobol kantor Partai Berkarya Surabaya. Satu pelaku pengurus partai buron.
Masjid Al-Markaz Makassar Dibobol Maling
Aksi tak terpuji dilakukan Ilham Nur Alamsyah, dimana dia nekad membobol kotak amal Masjid Al-Markaz Makassar.
Pembobol Rumah Makan di Makassar Ditangkap
Dua pemuda pelaku pencurian yang sering membobol rumah makan di kota Makassar diringkus polisi. Begini modus ke dua pelaku.