TAGAR.id, Jakarta - Nikita Willy jadi sorotan terkait dirinya mempekerjakan Chef Arre Prianto untuk menjadi chef pribadi. Bikin publik takjub, Chef Arre sempat pamerkan momen memasak hidangan super mewah ala resto bintang lima buat Nikita.
Sejumlah netter lantas membahas jika rahasia Nikita yang tak pernah tantrum akhirnya terbongkar. Pasalnya, Nikita tak perlu repot-repot memasak untuk sang putra dan keluarga kecilnya.
"Sudah jelaskan, kenapa tidak pernah tantrum," tutur netter. "Menu harian peredam emosi, penyeimbang mental," ujar netter. "Ternyata ini salah satu alasnnya kalau isa tantrum emaknya gk.ikut ngereog," goda netter.
"Aku kalo diposisi dia juga manfaatin uang yg ada buat menjaga kewarasan selagi busa bayar org ya ngapain harus repot shayy," kata netter. "Akupun tak akan tantrum jdi ibu2 kalau hidup seperti Nikwil," tutur yang lainnya.
Sebelumnya, Nikita sempat beber alasan dirinya menyewa jasa chef pribadi. Ia rupanya mengaku tak bisa memasak dan tak selalu cocok dengan masakan ART hingga pilih memakai jasa profesional.
Nikita juga menanggapi santai soal anggapan dirinya membayar mahal untuk jasa chef pribadi tersebut. Ia membeberkan jika chef yang ia sewa itu adalah temannya sendiri.
"Itu teman aku, chef itu teman aku, enggak ada yang spesial," kata Nikita. "Karena memang aku gak bisa masak, di rumah juga mbak kadang-kadang masakannya kurang cocok, dari pada aku jajan terus gitu, makanya ada teman yang bisa masak jadi bantuin," lanjutnya.
Nikita menegaskan jika jasa chef pribadinya itu tidaklah mahal. Ia juga mengungkap menu kesukaan yang dimasak oleh chef pribadinya itu.
"Enggak (tidak mahal), Grilled chicken, steak, pokoknya kehamilan ini aku maunya makan kayak protein banyak banget," kata Nikita.
Sementara itu, Nikita saat ini sedang mempersiapkan diri untuk melahirkan di Amerika Serikat. Ia sempat beber pengalamannya di kehamilan kedua ini.
"Alhamdulillah, kehamilan ini sangat-sangat mudah. Bahkan kemarin saya masih bisa jalan-jalan sambil mengangkat stroller dan koper, semuanya aman banget," kata Nikita. []