Bayi di Gowa ODP, Dua Pasien Lainnya Tes Swab

Seorang bayi di Kabupaten Gowa, masuk dalam kategori Orang Dalam Pemantauan (ODP) terjangkit Virus Covid-19.
Tim Informasi Covid-19 Dinkes Gowa, dr. Gaffar. (Foto: Tagar/Afrilian Cahaya Putri)

Gowa - Seorang bayi di Kabupaten Gowa, masuk dalam kategori Orang Dalam Pemantauan (ODP) terjangkit virus Covid-19 (Virus Corona). Hal ini disampaikan langsung pihak Dinas Kesehatan Kabupaten Gowa, Senin 20 Maret 2020.

Ini menambah panjang deretan pasien ODP di Kabupaten Gowa yang awalnya delapan orang kini bertambah menjadi sembilan orang dari Puskesmas yang ada di 18 Kecamatan di Gowa.

Kami akan lakukan pemeriksaan lebih lanjut, kemudian kami kroscek lagi untuk berjaga-jaga.

Saat dikonfirmasi, Tim informasi Covid-19 Dinkes Gowa, dr. Gaffar menyampaikan, bayi itu dimasukkan kategori ODP karena memiliki riwayat perjalanan ke luar kota.

Dijelaskan jika sebelumnya bayi tersebut mengunjungi Bali belum lama ini. "Belum lama ini bayi tersebut mengunjungi Bali bersama orang tuanya, dan menderita demam," ujar dr Gaffar.

Lanjut dr. Gaffar, dengan adanya laporan pasien ODP dari Puskesmas di 18 kecamatan, pihaknya akan menelusuri laporan tersebut.

"Kami akan lakukan pemeriksaan lebih lanjut, kemudian kami kroscek lagi untuk berjaga-jaga," tambah dr. Gaffar.

Pemantauan ini dilakukan kata dr. Gaffar sebagai upaya pencegahan sejak dini, dan dirinya berharap pasien yang berstatus ODP tidak satupun yang terjangkit Virus Corona.

"Semoga mereka yang ODP tidak terjangkit. Dan semoga kita semua terhindar dari virus ini," harapnya.

Tercatat pula dua orang pasien asal Gowa kini tengah menjalani tes Swab di RS Wahidin Sudirohusodo Makassar, dr. Gaffar mengaku pihaknya masih melakukan pengembangan terkait kondisi keduanya.

"Sementara kami update," ujarnya. []

Berita terkait
Ditemukan 5 ODP Covid-19 di Samosir
Gugus Tugas Penanganan Covid-19 di Kabupaten Samosir menyebut saat ini ada lima orang dalam pemantauan (ODP) terkait Covid-19.
496 ODP Covid-19 di Sumut, Simalungun 60 Orang
Jumlah ODP Covid-19 di Sumatera Utara menjadi 496 orang. Terbanyak di Kabupaten Simalungun.
Kurang Alat Pelindung, Pasien ODP Aceh Utara 40
Dinas Kesehatan Kabupaten Aceh Utara merilis pasien Orang Dalam Pemantauan (ODP) mencapai 40 dan 1 Pasien Dalam Pengawasan (DPD).