Band Gigi Rilis Video Tribute Kenang Aria Baron

Band Gigi merilis sebuah video tribute untuk mengenang mendiang Aria Baron yang meninggal pada 19 Juni 2021 karena Covid-19.
Personel Gigi dan Six String Indonesia. (Foto: Tagar/Instagram @gigibandofficial)

Jakarta - Setelah lama tak terdengar kabar, kini band Gigi merilis sebuah video tribute untuk mengenang mendiang Aria Baron yang meninggal pada 19 Juni 2021 karena Covid-19. 

Video tirbute Aria Baron ini berisikan sejumlah cuplikan yang menampilkan Baron dengan diiringi lagu-lagu Gigi. Video itu dibuka dengan lagu Janji yang dibawakan Gigi. 

Kemudian, disambung dengan lagu Yang T'lah Berlalu (Nirwana) yang dibawakan bersama Six String Indonesia. Angan menjadi lagu terakhir dalam video tribute itu. 

Personel Gigi dan Six String Indonesia tampak merekam vokal dan musik dari tempat yang berbeda-beda. Pandemi Covid-19 dan situasi PPKM Darurat membuat mereka tak bisa merekam video bersama.

Mereka mengenakan kaus berwarna hitam dengan gambar tokok revolusi Kuba, Che Guevara. Diketahui, Barom hampir selalu memakai kaus tersebut semasa hidupnya.

Aria Baron merupakan salah satu personel orisinal GIGI yang terbentuk pada 1994 silam. Musisi yang berperan sebagai gitaris ini memutuskan keluar dari Gigi pada medio 1990-an untuk melanjutkan sekolah di Amerika Serikat. 

Setelah lulus, ia pulang ke Indonesia dan kembali aktif bermusik dengan membentuk NO! Band yang kemudian berubah nama menjadi Baron Band. 

Pria kelahiran tahun 1970 ini kemudian kembali ke Gigi dan menjadi bagian dari Gigi Management. Baron meninggal dunia di usia 51 tahun pada Selasa, 29 Juni 2021.

Ia meninggal setelah menjalani perawatan selama beberapa pekan karena Covid-19. Selama dirawat, Gigi sempat mengumumkan bahwa Baron membutuhkan donor plasma konvalesen. []

Berita terkait
Lirik Lagu Bidadari di Kesunyian - Ahmad Band
Lagu Bidadari di Kesunyian merupakan lagu ciptaan Ahmad Dhani untuk proyeknya Ahmad Band, berisi tentang kekaguman terhadap seorang perempuan.
Lirik Lagu Selatan Jakarta - Dewa
Selatan Jakarta merupakan lagu dari Dewa dalam album yang sangat fenomenal kala itu, Pandawa Lima. Lagu ini memberi gambaran kehidupan Kota Jaksel.
Lirik Lagu Pasukan Mati (Deadsquad)
Lagu Pasukan Mati dari Deadsquad berisi kritik terhadap sisi kemanusiaan yang terkikis oleh kedangkalan dalam memahami agama.