Asal Usul Julukan Kota Patriot Disematkan ke Bekasi

Asal usul Kota Patriot disematkan ke Bekasi memiliki sejarah panjang.
Kantor Wali Kota Bekasi, Jalan Ahmad Yani, Bekasi Selatan (Foto: kanalbekasi.com)

Jakarta - Bekasi, kota yang dulu sempat menjadi bahan guyonan di dunia maya ternyata menyimpan banyak sejarah. Sejarah Bekasi yang panjang membuat wilayah penyangga Jakarta tersebut dijuluki sebagai 'Kota Patriot'.

Nah, darimana asal usul julukan itu?

Arti kata 'patriot' menurut kamus besar bahasa Indonesia (KBBI) adalah pencinta (pembela) Tanah Air. Dari arti tersebut, dapat disimpulkan bahwa di masa lalu telah terjadi gerakan bela negara di Bekasi.

Asal usul julukan Bekasi sebagai 'Kota Patriot' merupakan bagian dari kisah perjuangan rakyat Bekasi pada masa penjajahan dulu. Julukan Kota Patriot disematkan karena daerah tersebut sempat menjadi medan pertempuran yang membuat penjajah gentar di masa perang, selepas Indonesia merdeka pada 1945.

Di masa itu, daerah yang dulunya bernama Dayeuh Sundasembawa atau Jayagiri ini merupakan bagian dari Kawedanan Jatinegara, Karesidenan Batavia. Daerah itu menjadi lokasi penting pertahanan Indonesia dari upaya sekutu yang ingin menguasai Jawa Barat melalui jalur pantai utara.

Para tentara yang berada di Kali Cakung merupakan garda terdepan dalam pertempuran. Sementara Karawang merupakan garda belakang dalam menjaga kokohnya lini pertahanan.

Sikap patriotisme melawan penjajah inilah yang kemudian menjadi cikal bakal sebutan 'Kota Patriot'. Hal itu karena begitu banyak pertempuran di Bekasi tempo dulu yang para pejuangnya selalu bertempur di garis terdepan.

Tahun 1950, setelah Bekasi lepas dari Kabupaten Jatinegara, beragam julukan pun dicari untuk Kota Bekasi. Saat itu, terjadi perdebatan, karena Karawang pernah juga ingin memakai julukan 'Kota Patriot'.

Akibat perdebatan tersebut, para tokoh masyarakat dan pejuang Bekasi melakukan pertemuan di Gedung Bioskop Parahiyangan. Pertemuan tersebut di antaranya dihadiri oleh mantan Ketua Persatuan Pelajar Islam (PII) Kabupaten Bekasi tahun 1964-1965, Marzuki Hidayat, Aburrahim, dan M Husein Kamaliy.

Melalui pertemuan tersebut, dihasilkan kesepakatan bahwa julukan Bekasi adalah 'Kota Patriot'. Namun, seiring perkembangan waktu, hal itu terlupakan.

Baru di tahun 1997, diselenggarakan sayembara lambang (julukan) Kota Bekasi oleh Wali Kota Kailani AR. Berbagai usulan muncul, mulai dari kota iman, kota ihsan, kota perjuangan, hingga kota patriot. Setelah melalui perdebatan, akhirnya disepakati 'Kota Patriot'.

Lambang Kota Bekasi dengan julukan 'Kota Patriot' tertuang dalam Peraturan Daerah (Perda) Kota Bekasi nomor 01 tahun 1998 pada masa Wali Kota Bekasi, Nonon Sonthanie.

Baca juga: 

Berita terkait
0
Melihat Epiknya Momen Malam HUT DKI Jakarta Lewat Lensa Galaxy S22 Series 5G
Selain hadir ke kegiatan-kegiatan yang termasuk ke dalam agenda perayaan HUT DKI Jakarta, kamu juga bisa merayakannya dengan jalan-jalan.