Ariel NOAH Punya Koleksi Lengkap Nirvana dan 3 Band Ini

Ariel NOAH memiliki koleksi rilisan fisik lengkap dari empat band luar negeri. Salah satunya Nirvana.
Penyanyi Ariel Noah. (Foto: Instagram/arlanata_)

Jakarta - Ariel NOAH memiliki koleksi rilisan fisik lengkap dari empat band luar negeri. Adapun empat band tersebut satu berasal dari Amerika Serikat sementara tiga lainnya dari dataran Eropa.

Ketertarikan akan ciri khas dari karya band menjadi alasan Ariel NOAH mengkoleksi rilisan fisik. Salah satunya band grunge yang digawangi mendiang Kurt Cobain dan personel Foo Fighter Dave Grohl, Nirvana.

"Nirvana sudah pasti," kata mantan kekasih Luna Maya itu saat ngobrol bareng presenter Soleh Solihun, dikutip dari kanal YouTube 3SECOND TV.

Suede udah pasti lengkap.

Baca juga:

Selain Nirvana rilisan fisik dari tiga band di benua Eropa ini dikoleksi Ariel Noah, yaitu Oasis dan Suede yang berasal dari Inggris sementara Cranberries dari Irlandia.

"Oasis juga lengkap, Suede udah pasti lengkap, Cranberries sudah pasti," ujarnya.

Namun, vokalis berusia 39 tahun tersebut menganggap apa yang dikoleksi secara lengkap bukan mengkotak-kotakan seleranya hanya kepada band-band tersebut. "Gua sebenarnya penyuka banyak musik," katanya.

Ariel mengungkapkan satu nama band berikut alasannya kenapa ia menyukai dan mengoleksi rilisan fisiknya. "Kalo dinamis gua paling suka Suede. Unik aja gitu. Dari musiknya unik, pemain bas, vokalisnya unik banget," tuturnya.

Berita terkait
Personel Band Oasis Andy Bell Rilis Debut Solo Album
Personel band Oasis, Andy Bell, akan merilis debut album solo perdana bertajuk The View From Halfway Down.
Lagu Britpop Terlaris Era 90-an: Wonderwall Punya Oasis
BBC merilis daftar 50 lagu Britpop terlaris pada tahun 90-an. Tembang Wonderwall milik Oasis menempati posisi nomor satu terlaris.
Logo Dibajak, Pengacara Nirvana Tuntut Perancang Busana Ini
Ada saja kasus copy-paste atau pembajakan di era milenial ini.
0
Staf Medis Maradona Akan Diadili Atas Kematian Legenda Sepak Bola Itu
Hakim perintahkan pengadilan pembunuhan yang bersalah setelah panel medis temukan perawatan Maradona ada "kekurangan dan penyimpangan"