Anak di Makassar Tega Aniaya Ibunya, Ini Penyebabnya

Seorang pria di Kota Makassar tega menganiaya ibu kandungnya hanya karena uang cicilan sepeda motor. Ini kronologinya.
Pelaku penganiaya ibu kandung di Makassar saat ditangkap polisi. (Foto: Tagar/Polsek Panakukkang)

Makassar - Hamzah, 48 tahun warga Jalan Barawaja 2, Kecamatan Panakukkang, Kota Makassar, Sulawesi Selatan, terpaksa berurusan dengan pihak kepolisian setelah tega menganiaya ibu kandungnya sendiri, Indah Daeng Bollo, 70 tahun, hingga korban mengalami pendarahan.

Peristiwa penganiayaan tersebut terjadi saat Hamzah yang datang ke ibunya untuk menagih uang cicilan motor terhadap Hendrik yang merupakan cucu dari Indah Daeng Bollo, di Jalan Musyawarah, Kota Makassar.

Ibunya datang untuk melerai tetapi terjatuh, kemudian pelaku menginjak ibunya sampai mengeluarkan darah.

Tetapi, saat Hamzah menagih pembayaran motor terjadi cekcok, lantaran Hendrik kerap menghindari ketika akan ditagih pembayaran kredit motornya.

"Pelaku menagih cicilan motor kepada Hendrik, tapi terjadi pertengkaran hingga berujung saling dorong. Kemudian ibunya datang untuk melerai tetapi terjatuh, kemudian pelaku menginjak ibunya sampai mengeluarkan darah," kata Panit 1 Reskrim Polsek Panakukkang, Ipda Rahman, Jumat 21 Agustus 2020.

Akibatnya, korban kemudian melaporkan hal tersebut ke pihak kepolisian sehingga anggota Resmob Polsek Panakukkang langsung melakukan penyelidikan dan menangkap Hamzah.

"Hamzah kami tangkap tadi malam saat mengetahui berada di rumahnya dan membawanya ke polsek untuk diperiksa," ujarnya.

Dihadapan polisi, Hamzah mengakui dirinya telah melakukan tindak penganiayaan terhadap ibunya, setelah terlibat cekcok dengan cucu korban.

"Pelakunya sementara ini masih dalam pemeriksaan untuk mengungkap motif penganiayaan tersebut," katanya. []

Berita terkait
Polisi Aniaya 2 Anak di Toba, Sempat Todongkan Pistol
Penganiayaan yang diduga dilakukan seorang polisi kepada dua anak di Kabupaten Toba meninggalkan trauma terhadap dua anak tersebut.
Dua Anak di Toba Dianiaya Pria Mengaku Polisi
Anak di bawah umur dikabarkan diculik lalu dianiaya seorang personel polisi di Simpang Sigumpar, Kecamatan Sigumpar, Kabupaten Toba.
Pasutri Kulon Progo Aniaya Anak Kandung Disabilitas
Pasutri di Kulon Progo tega menganiaya anak kandungnya yang disabilitas dan mengikatnya di kandang kambing.
0
Elon Musk Sebut Pabrik Mobil Baru Tesla Rugi Miliaran Dolar
Pabrik mobil baru Tesla di Texas dan Berlin alami "kerugian miliaran dolar" di saat dua pabrik kesulitan untuk meningkatkan jumlah produksi