1 PDP di Simalungun, ODP Turun Drastis Jadi 33 Orang

Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Simalungun menyampaikan ada penambahan satu pasien dalam pengawasan
Penyemprotan disinfektan ruang publik di Pamatang Raya, Kabupaten Simalungun. (Foto: Tagar/BPBD Kabupaten Simalungun).

Simalungun - Juru bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Simalungun Wasin Sinaga, menyampaikan ada penambahan satu pasien dalam pengawasan (PDP). Pasien tersebut kini sedang dalam perawatan intensif di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Perdagangan.

 Nah, ditelusuri lagi, dia baru dari luar daerah. Dirujuklah ke sana

Diketahui pasien tersebut warga Kabupaten Simalungun, memiliki riwayat perjalananan dari luar daerah dan masuk ke RS Tuan Rondahaim, Pamatang Raya, Sumatera Utara pada Kamis, 26 Maret 2020.

"Setelah dilakukan pemeriksaan di rumah sakit, ada gejala batuk, pilek, demam. Nah, ditelusuri lagi, dia baru dari luar daerah. Dirujuklah ke sana," ucap Wasin via seluler pada Jumat, 27 Maret 2020.

Status PDP, jelas Wasin, belum tentu positif Covid-19, karena masih dalam tahap pemeriksaan dan menunggu hasil laboratorium.

Sementara itu, untuk status orang dalam pemantauan (ODP) menurun drastis. Sebelumnya ada 298 orang, kini jumlahnya menjadi 33 orang. Kemudian dalam data terbaru ada kolom orang yang berstatus orang tanpa gejala (OTG) sebanyak 396 orang.

Jumlah data per tanggal 27 Maret 2020 itu dari data Posko Utama Covid-19 Dinas Kesehatan Kabupaten Simalungun bersumber dari Puskesmas dan rumah sakit rujukan Covid-19. Sejauh ini, Kabupaten Simalungun negatif corona.

Wasin berharap agar masyarakat ikut serta membantu pemerintah mengatasi penyebaran virus corona dengan cara menghindari tempat-tempat keramaian dan membatasi diri ke luar rumah.

Upaya pencegahan penyebaran Covid-19, Pemerintah Kabupaten Simalungun telah membuat kebijakan seperti penyemprotan disinfektan ke sejumlah ruang publik, rumah ibadah, ruas jalan, dan sebagainya. []

Berita terkait
Polres Simalungun Sediakan Ruang Sterilisasi Corona
Polres Simalungun sediakan ruang sterilisasi untuk pencegahan penyebaran Covid-19.
Kabar Baik: 3 PDP di Simalungun Negatif Covid-19
Sebanyak tiga warga Kabupaten Simalungun yang berstatus PDP dinyatakan negatif Covid-19.
234 ODP Covid-19 di Simalungun, PDP 3 Orang
Jumlah warga Kabupaten Simalungun, yang berstatus orang dalam pemantauan (ODP) virus corona (Covid-19) meningkat.
0
Hasil Pertemuan AHY dan Surya Paloh di Nasdem Tower
AHY atau Agus Harimurti Yudhoyono mengaku sudah tiga kali ke Nasdem Tower kantor Surya Paloh. Kesepakatan apa dicapai di pertemuan ketiga mereka.