WhatsApp Akan Rilis Fitur Read Later, Gantikan Archived Chat

Untuk saat ini, fitur Read Later masih dalam tahap uji coba lewat WhatsApp iOS versi beta.
Aplikasi WhatsApp. (Foto: Tagar/Pixabay)

Jakarta - Setelah meluncurkan fitur disappearing messageatau pesan menghilang, WhatsApp dikabarkan tengah menyiapkan fitur baru lagi yang akan segera dirilis untuk perangkat iOS dan Android. Fitur tersebut adalah Read Later, yang berfungsi untuk menyimpan pesan yang belum dibaca.

Melansir laman Android Central, Sabtu, 21 November 2020, fitur Read Later akan menggantikan Archived Chat yang ada di WhatsApp saat ini. Fitur ini berfungsi membuat obrolan menjadi hilang atau tidak terlihat namun tidak terhapus, sampai oborlan tersebut mendapat pesan baru dari pengirim.

Read Later ini akan secara otomatis mematikan semua pemberitahuan saat pihak lain mengirim pesan, sehingga obrolan tersebut akan tetap diarsipkan. Pengguna dapat melihat pemberitahuan pesan tersebut lewat bagian Read Later yang ditempatkan di posisi Archived Chat.

WhatsAppFitur Read Later di WhatsApp. (Foto: Tagar/WABetainfo)

Menurut informasi dari WABetainfo, pengguna dapat melihat fitut Read Later di bagian atas daftar obrolan. Nantinya WhatsApp akan menghadirkan banner informasi saat Read Later dibuka, dan akan ada tombol Edit di bagian fitur ini.

Tombol Edit akan secara perdana diperkenalkan oleh WhatsApp lewat fitur Read Later ini. Tombol ini punya dua fungsi, yakni untuk memilih banyak obrolan sekaligus yang ingin dibatalkan pengarsipannya, dan untuk mengubah cara kerja obrolan yang diarsipkan.

Baca juga: Cara Mengaktifkan Fitur Disappearing Messages di WhatsApp

Baca juga: Sebar Spam, Jutaan Akun Penyebar Hoaks Diblokir WhatsApp

Untuk saat ini, fitur Read Later masih dalam tahap uji coba lewat WhatsApp iOS versi beta. Nantinya, fitur ini akan diluncurkan secara global untuk platform iOS dan Android.[]

Berita terkait
Fitur Pesan Menghilang WhatsApp Kini Tersedia di Indonesia
Sejak diluncurkan pada 6 November lalu, WhatsApp versi baru ini sudah diunduh sekitar 5 miliar pengguna.
Atasi Memori Penuh, WhatsApp Rilis Fitur Storage Management
Saat ini, fitur Storage Management ini baru bisa dinikmati melalui update terbaru WhatsApp beta versi 2.20.205.7.
Perbandingan Jumlah Anggota Grup di WhatsApp dan Telegram
Kedua aplikasi chatting ini memiliki layanan grup chat, namun keduanya memiliki perbedaan yang cukup signifikan dari jumlah anggota grup.
0
Surya Paloh Sebut Nasdem Tidak Membajak Ganjar Pranowo
Bagi Nasdem, calon pemimpin tak harus dari internal partai. Ganjar Pranowo kader PDIP itu baik, harus didukung. Tidak ada membajak. Surya Paloh.