Wabup Selly Janji Akan Dongkrak IPM Cirebon

Untuk itu, saya berharap ke depannya dapat membawa Kabupaten Cirebon lebih baik yaitu, IPM meningkat dan indek pembangunan kesehatan, serta pendidikannya
Selly Andriany Gantina mantan anggota DPRD Jawa Barat dilantik dan diambil sumpahnya oleh Gubernur Jabar Ahmad Heryawan sebagai Wakil Bupati Cirebon periode 2014-2019, menggantikan Taisya Soemadi di Aula Barat Gedung Sate, Bandung, Selasa (17/10). (Foto: Fit)

Bandung, (Tagar 17/10/2017) - Selly Andriany Gantina mantan anggota DPRD Jawa Barat dilantik dan diambil sumpahnya oleh Gubernur Jabar Ahmad Heryawan sebagai Wakil Bupati Cirebon periode 2014-2019, menggantikan Taisya Soemadi di Aula Barat Gedung Sate, Bandung, Selasa (17/10).

Wakil Bupati Cirebon Selly Andriany Gantina mengatakan, siap bekerjasama dengan Bupati Cirebon Sanjaya Purwadi Sastra untuk melanjutkan program pembangunan Kabupaten Cirebon, “Karena statusnya saya ini sebagai wakil pengganti dan penerus dari Wakil Bupati sebelumnya Pak Tasiya Soemadi (Gotras),” tuturnya kepada para wartawan usai acara pelantikan.

Mengenai program prioritas, jelas Selly, yang paling mendesak yaitu, pertama mempersiapkan pelaksanaan Pilkada Kabupaten Cirebon dan Pilgub Jabar 2018. Kedua, program-program yang sudah dituangkan dalam RKPD yang telah dimasukkan KU PPAS yang diajukan oleh Pemkab Cirebon kepada DPRD Kabupaten Cirebon. Ketiga soal IPM yang masih rendah saat ini, yaitu masih di bawah 20.

“Untuk itu, saya berharap ke depannya dapat membawa Kabupaten Cirebon lebih baik yaitu, IPM meningkat dan indek pembangunan kesehatan, serta pendidikannya,” jelasnya.

Selain itu, terkait dengan bidang pemberdayaan ibu dan anak, ini pun akan menjadi perioritasnya. Terutamanya menjadi beban tersendiri karena dirinya mewakili kaum perempuan.

“Di Kabupaten Cirebon itu masih banyak ditemukan adanya anak bergizi, masalah perdagangan manusia, TKI termasuk ibu hamil. Hal inilah yang akan menjadi perhatian saya ke depannya, dan harus bisa memberikan stimulan dengan bekerjasama dengan Pemprov Jabar dan Pusat,” ujarnya.

(fit)

Berita terkait