Umumkan Akusisi Kookmin Bank, Saham Bukopin Melejit

Saham PT Bank Bukopin Tbk (BBKP) tercatat naik 37 persen menjadi Rp 206 per lembar pada penutupan perdagangan, Jumat 12 Juni 2020.
Credit card Bank Bukopin. (Foto: Instagram/@bukopinsiaga)

Jakarta - Saham PT Bank Bukopin Tbk (BBKP) tercatat naik 37 persen menjadi Rp 206 per lembar pada penutupan perdagangan, Jumat 12 Juni 2020. Lonjakan emiten terjadi seusai Bank Bukopin mengumumkan Kookmin Bank, bank asal Korea Selatan bakal menjadi pemegang saham pengendali baru.

Direktur Manajemen Risiko Bank Bukopin Jong Hwan Han, direktur yang ditunjuk oleh Kookmin Bank menuturkan dalam waktu dekat Kookmin memang ingin merealisasikan keinginan menjadi pemegang saham pengendali baru Bank Bukopin.

KB Kookmin Bank yang kini menguasai 22 persen saham Bank Bukopin, mau menguasai kepemilikan minimal 51 persen, dengan memenuhi proses dan ketentuan yang berlaku baik di Indonesia maupun di Korea Selatan.

Menurut Direktur Operasi dan TI Bank Bukopin Adhi Brahmantya akusisi KB Kookmin Bank angin segar ditengah lesunya sentimen pasar terhadap ekspansi bisnis dan perekonomian. Apalagi, Bank Bukopin berencana memperkuat struktur penguatan likuiditas dan permodalan bank untuk menghadapi tantangan bisnis ke depan segera terealisasi.  

"Tentu hal ini adalah bukti, bahwa akusisi KB Kookmin Bank [terhadap Bukopin] adalah langkah nyata dari optimisme terhadap Bank Bukopin, sebagai bank penyalur kredit retail [UMKM dan Konsumer] dengan potensi pertumbuhan yang berkelanjutan ke depannya," ujar Adhi Brahmantya seperti dikutip Tagar dalam siaran pers Bank Bukopin, Sabtu, 13 Juni 2020.

Dengan suntikan dana segar dari Kookmin Bank pada Kamis, 11 Juni 2020, pihaknya berharap nasabah semakin yakin bertransaksi keuangan dengan Bank Bukopin. Mengingat sinergi bank yang fokus pada segmen ritel, terdiri dari segmen Konsumer dan Usaha Kecil dan Menengah (UKM) serta didukung oleh segmen komersial dengan KB akan semakin kuat untuk menopang pertumbuhan bisnis ke depannya.

KB Kookmin Bank resmi menjadi salah satu pemegang saham Bank Bukopin melalui Penawaran Umum Terbatas IV (rights issue) yang dilaksanakan pada Juli 2018. KB Kookmin Bank menjadi standby buyer setelah mendapatkan pernyataan efektif dari OJK pada 29 Juni 2018.

Dari proses tersebut, bank yang tercatat sebagai bank dengan pencapaian net income terbesar di Korea sepanjang tahun 2019 itu menempatkan dana sebesar Rp 1,46 triliun dan bank asal Korea Selatan tersebut menguasai 22 persen saham Bank Bukopin per 31 Mei.

Sisa saham Bank Bukopin lainnya dimiliki oleh Bosowa Corporindo 23,4 persen, Negara Republik Indonesia 8,9 persen dan Masyarakat, termasuk Kopelindo, total kepemilikan saham publik mencapai 45,740,4 persen. []

Berita terkait
Bukopin Masih Woke, Isu Tarik Rp 10 Juta Cuma Hoax
Bank Bukopin mengeluarkan pernyataan resmi terkait informasi palsu (hoax) yang menimpa perseroan
OJK Restui Kookmin Korea Ambil Alih Bank Bukopin
OJK telah memberi restu kepada Kookmin Korea Bank untuk mengambil alih kendali Bank Bukopin sebagai pemegang saham pengendali.
Deretan Saham Meroket Saat IHSG Menguat Level 5000
IHSG pada penutupan perdagangan Senin, 8 Juni 2020 menguat 2,48 persen atau naik 122,8 poin di level 5.070 dengan nilai transaksi capai Rp 13,5 T.
0
Hasil Pertemuan AHY dan Surya Paloh di Nasdem Tower
AHY atau Agus Harimurti Yudhoyono mengaku sudah tiga kali ke Nasdem Tower kantor Surya Paloh. Kesepakatan apa dicapai di pertemuan ketiga mereka.